Persija Siapkan Dua 'Senjata' Saat Hadapi PS TNI
- VIVA.co.id / Satria Permana
VIVA.co.id – Persija Jakarta mengincar kemenangan saat menjamu PS TNI di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat, 10 Juni 2016. Tiga poin menjadi harga mati bagi Persija, karena ini adalah laga kandang terakhir mereka di SUGBK.
Diketahui, Macan Kemayoran terpaksa harus mengungsi ke stadion lain. Sebab, SUGBK akan direnovasi demi kepentingan Asian Games.
(Baca juga: Penjelasan Dokter Persija Soal 'Buka Puasa Gorengan')
Arsitek Persija, Paulo Camargo, tak mau partai terakhir di SUGBK berakhir tragis. Dia pun telah menyiapkan dua strategi khusus yang akan diterapkannya di laga besok.
Camargo berniat untuk menerapkan pakem 4-3-3 atau 4-4-2 saat menghadapi PS TNI. Namun, hingga kini pelatih asal Brasil tersebut masih belum menentukan pola mana yang bakal dimainkannya.
"Saya mungkin pakai 4-3-3 atau 4-4-2. Saya masih belum bisa bocorkan mau pakai yang mana," kata Camargo ketika ditemui di Kawasan GBK, Kamis, 9 Juni 2016.
(Baca juga: Persija Tak Mainkan Bepe di Hari Ulang Tahunnya?)
"Besok (hari ini), harus menang. Kami tahu pertandingan menjadi sangat berat. Kami harus bermain maksimal agar bisa meraih hasil yang terbaik," lanjutnya.
Menghadapi PS TNI, Camargo dipastikan tak bisa menurunkan striker asingnya, Jose Adolfo Guerra. Kemungkinan besar, dia akan menggantikan Guerra dengan Rahmat Affandi. Namun, ada peluang juga Camargo memainkan Bambang Pamungkas sebagai starter. (ase)