Optimisme Tinggi Pelatih Persija Jelang ISC

Pelatih Persija Jakarta Paulo Camargo.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Riki Ilham Rafles

VIVA.co.id – Pelatih Persija Jakarta, Paulo Camargo, merasa puas dengan perkembangan yang dialami oleh anak-anak asuhnya. Camargo menyatakan Persija memiliki kemampuan untuk berkembang lebih baik.

Dikalahkan Persija, Pelatih Barito Dihukum Turun 'Pangkat'

Hal tersebut bisa dilihatnya saat uji coba melawan Barito Putera, Selasa 5 April 2016. Dalam pertandingan yang terhenti di menit 70 tersebut, Camargo menganggap permainan Persija sudah semakin solid.

Camargo menyatakan sudah semakin memahami karakter bermain Macan Kemayoran. Kemampuan individu para pemain lokal pun, sudah dikenali dengan baik oleh pria asal Brasil tersebut. Tentunya, ini menjadi modal bagus bagi Camargo jelang perhelatan Indonesia Soccer Championship (ISC).

Persija Menangkan Duel Dramatis Lawan Barito

"Saya semakin tahu semua pemain Persija. Ketika ada perubahan, saya tahu apa yang harus dilakukan," kata Camargo.

"Saya kira, Persija akan semakin kuat. Hanya butuh beberapa pertandingan lagi untuk membuat Persija semakin baik," lanjutnya.

LIVE MATCH: Persija Cetak Gol Bunuh Diri Cantik di Babak I

Bukan hanya pemain lokal, Camargo juga mulai bisa meraba kualitas pemain asing yang sedang mengikuti seleksi. Mantan pelatih Persibo Bojonegoro tersebut merasa puas dengan penampilan Patrick da Silva dan Rafael dos Santos saat uji coba melawan Barito.

Menurutnya, kedua pemain ini mulai beradaptasi dengan baik. "Pergerakan keduanya semakin baik. Rafael playmaker bagus, tapi masih butuh waktu. Patrick cetak gol, itu bagus. Semakin banyak waktu bermain, mereka akan semakin bagus," terang Camargo. (one)

Nil Maizar (hitam) memberikan arahan kepada pemain dalam sesi latihan di Stadion Surajaya Lamongan, Selasa (1/10/2019). (FOTO: MFA Rohmatillah/ TIMES Indonesia)

Lawan Persija Ditunda, Pelatih Persela Ubah Program Latihan

Laga berikutnya melawan PSIS Semarang baru digelar Jumat (18/10/2019).

img_title
VIVA.co.id
1 Oktober 2019