Lolos ke Semifinal, Persib Bertekad Lumat Sriwijaya

Latihan Persib.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Novrian Arbi/foc/16.
VIVA.co.id
- Persib Bandung sudah dinyatakan lolos ke semifinal Piala Bhayangkara. Kepastian itu didapat usai Persib mengalahkan PS TNI dengan skor 2-0, Kamis 24 Maret 2016.

Meski sudah dinyatakan lolos, kubu Persib bertekad meraih kemenangan di duel terakhir melawan Sriwijaya FC. Pertandingan ini menjadi cukup penting bagi Persib, sebab akan menentukan siapa yang keluar sebagai juara Grup A.

Seperti diketahui, juara grup di Piala Bhayangkara bakal mendapat keuntungan. Semifinal Piala Bhayangkara menggunakan sistem single match dan tuan rumah adalah tim yang berstatuskan sebagai juara grup.

"Saya puas melihat semangat pemain untuk memenangkan pertandingan ini. Kami masih punya tugas, menghadapi Sriwijaya demi menentukan posisi pertama atau kedua," kata pelatih Persib, Dejan Antonic, usai laga.

"Kami hanya punya waktu 48 jam sebelum kembali bertanding. Kami harus lebih berhati-hati saat melawan Sriwijaya karena pemain kelelahan dan rawan cedera," lanjutnya.
Sriwijaya FC Bantai PS TNI di Jakabaring

Dejan menilai ambisi Persib untuk finis sebagai juara grup agak berat untuk diwujudkan. Sebab, Sriwijaya memiliki skuad yang sangat mumpuni.
LIVE MATCH: Babak I, Sriwijaya Bombardir Gawang PS TNI

Apalagi, menurut Dejan, Sriwijaya saat ini memiliki keuntungan dengan dihuni oleh beberapa mantan pemain Persib seperti Firman Utina, Ahmad Jufriyanto, Supardi Nasir, dan Muhammad Ridwan.
Kalah dari Perseru, Persib Keluhkan Kepemimpinan Wasit

"Kami harus menghormati mereka. Tapi, kami tak gentar karena punya pemain ke-12, Bobotoh. Saya berharap dukungan mereka bisa berpengaruh terhadap performa tim," jelas Dejan.
Persija Jakarta Vs Persib Bandung

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016