Babak I: PS Polri Ungguli Persipura Lewat Tendangan Bebas

Duel PS Polri vs Persija Jakarta
Sumber :
  • FOTO/Wira Suryantala/pd/16.
VIVA.co.id
-  PS Polri untuk sementara berhasil unggul atas Persipura Jayapura dalam laga lanjutan Grup B Piala Bhayangkara. PS Polri unggul 1-0 di babak pertama yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin 21 Maret 2016.


Persipura coba mengambil inisiatif menyerang di awal permainan. Peluang didapatkan oleh Yohanes Pahabol saat laga baru berjalan 2 menit. Sayang tendangannya masih terlalu lemah.


PS Polri menebar ancaman di menit 15. Namun, sundulan James Koko Lomell belum menemui sasaran.
Bangkitkan Persib, Dejan Pilih Proses daripada Cara Instan


Arema Juara, Pedagang Kaki Lima Kecipratan Rejeki
PS Polri sukses membuka keunggulan di menit 19. Tendangan bebas M Hargianto bersarang di gawang Mutiara Hitam yang dikawal Ferdiansyah.

Arema Tiba di Malang, Polisi Imbau Warga Tetap di Rumah

Persipura berupaya keras menyamakan kedudukan. Di menit 26, upaya coba dilakukan Nelson Alom dari luar kotak penalti. Namun, tendangannya belum bisa menembus gawang PS Polri yang dikawal Heri Prasetyo.


Tak ada gol tambahan tercipta hingga babak pertama berakhir. Skor 1-0 untuk keunggulan PS Polri.


Susunan Pemain

PS Polri:
Heri Prasetyo, I Putu Gede, Bio Paulin, Fabiano Beltrame, Gerald Pangkali, Ade Suhendra, M Hargianto, Maldini Pali, Robertino Pugliara, Ilham Udin Armaiyn, James Koko Lomell


Persipura Jayapura:
Ferdiansyah, Ronny Beroparay, Dominggus Fakdawer, Yustinus Pae, Muhammad Tahir, Nelson Alom, Ian Louis Kabes, Osvaldo Haay, Emmanuel Kenmogne, Yohanes Pahabol


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya