Persiba Ungkap Alasan Tolak Main di Piala Jenderal Sudirman
Rabu, 4 November 2015 - 10:38 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/Agus Bebeng
VIVA.co.id
- Persiba Balikpapan menjadi salah satu klub Indonesia Super League (ISL) yang memilih absen tampil di Piala Jenderal Sudirman. Apa alasan klub asal Kalimantan Timur itu?
Baca Juga :
Comeback Apik Persebaya Lawan Persiba
Piala Jenderal Sudirman adalah turnamen besutan TNI dan Mahaka Sport yang akan digelar mulai akhir pekan ini dan diikuti oleh 15 klub dan 1 wakil PS TNI.
Klub-klub ISL yang menjadi peserta mayoritas adalah peserta turnamen Piala Presiden lalu, namun tak ada nama Persiba dalam daftar tersebut. Tim berjuluk "Beruang Madu" itu pun punya alasan kuat memilih absen di turnamen Piala Jenderal Sudirman.
"Mepetnya waktu, lalu belum lagi rekrut pemain, dan juga latihan fisik dan strategi. Dengan waktu yang relatif mepet cukup sulit untuk membuat tim yang baik," ujar Ketua Umum Persiba, Syahril Taher.
"Daripada seperti kemarin (Piala Presiden) ikut berkompetisi tapi kalah-kalah telak terus karena persiapan minim, lebih baik kita fokus ke turnamen Gubernur Kaltim awal tahun nanti," tambahnya ketika dihubungi VIVA.co.id.
Gubernur Kaltim Cup sendiri merupakan turnamen yang akan mengundang 16 klub ISL dan beberapa klub luar negeri tersebut digadang-gadang akan dihelat usai Piala Jenderal Sudirman yang baru akan berakhir pada 24 Januari mendatang.
Akan tetapi, Gubernur Kaltim Cup kemungkinan mengalami bentrok dengan wacana PT Liga Indonesia menggelar turnamen juga pada Februari nanti. Menanggapi hal tersebut, Persiba tidak ingin berandai-andai dan lebih ingin fokus ke persiapan saja.
"Saya tidak bisa bicara soal hal tersebut, karena rencana (turnamen PT Liga) masih belum fix. Saat ini kita masih akan fokus dalam perombakan tim," ujar Syahril, yang juga menjabat sebagai Presiden PT Liga Indonesia.
Halaman Selanjutnya
"Daripada seperti kemarin (Piala Presiden) ikut berkompetisi tapi kalah-kalah telak terus karena persiapan minim, lebih baik kita fokus ke turnamen Gubernur Kaltim awal tahun nanti," tambahnya ketika dihubungi VIVA.co.id.