Persijap Jepara Tantang PSPS Pekanbaru Berebut Tiket Promosi Terakhir ke Liga 1, Catat Jadwalnya!
- VIVA.co.id/Rahmat Fajar (Surabaya)
Jepara, VIVA – Dua tiket promosi ke Liga 1 sudah diketahui. Dua tim yang sudah pasti lolos ke Liga 1 musim depan adalah PSIM Jogja dan Bhayangkara FC.
Saat ini, tinggal satu jatah lagi tiket promosi dari Liga 2. Dan satu tiket tersebut bakal diperebutkan Persijap Jepara dan PSPS Pekanbaru di partai playoff.
PSPS berkat tampil di playoff usai menempati posisi kedua Grup X babak 8 besar. Sedangkan Persijap finis di posisi kedua Grup Y.
Duel Persijap vs PSPS akan digelar di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, pada 25 Februari 2025.
Pertandingan tersebut hanya digelar satu leg. Persijap berhak menjadi tuan rumah lantaran memiliki jumlah gol lebih baik dari PSPS di babak 8 besar.
Sementara itu, final Liga 2 mempertemukan PSIM melawan Bhayangkara FC.
Duel akan digelar di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta pada 26 Februari 2025
