Tumbangkan Persiraja 2-0, PSIM Jogja Pertahankan Puncak Klasemen Grup X
- VIVA.co.id/Cahyo Edi (Yogyakarta)
Yogyakarta, VIVA – PSIM Jogja menjamu Persiraja Banda Aceh dalam pertandingan lanjutan Babak 8 Besar Liga 2 musim 2024/2025. Duel kedua tim ini digelar di Stadion Mandala Krida Yogyakarta, Jumat 31 Januari 2025.
PSIM Jogja dilaga itu mampu membekuk tamunya Persiraja Aceh dengan skor 2-0. Kemenangan ini sekaligus mengunci posisi PSIM Jogja dipuncak klasemen Grup X.
Dari tiga laga yang telah dilakoni PSIM Jogja di babak 8 besar, tim berjuluk Laskar Mataram ini selalu meraih kemenangan. Dengan tiga kemenangan ini saat ini PSIM Jogja telah mengemas 9 poin.
Bermain dihadapan pendukung setianya yakni Brajamusti dan The Maident, PSIM Jogja harus puas dengan hasil 0-0 hingga babak pertama usai.
PSIM Jogja di babak kedua mencoba untuk mencetak gol demi meraih kemenangan. Gol pertama PSIM Jogja ini baru tercipta dimenit ke 47.
Tendangan Savio Sheva dimenit ke 47 gagal diantisipasi dengan baik oleh kiper Persiraja Aceh. Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan PSIM Jogja.
Pemain asing asal Brazil Rafinha menggandakan keunggulan bagi PSIM Jogja dimenit ke 76. Memanfaatkan umpan Ghulam Fatkur dari sisi sayap kiri, Rafinha mampu menyambutnya dan membuat gol.
Meski harus tumbang dengan skor 2-0 namun Persiraja juga berulang kali merepotkan penjaga gawang PSIM Jogja. Penampilan cemerlang kiper PSIM Jogja Harlan Suardi dan kerjasama solid pemain bertahan PSIM Jogja membuat peluang-peluang Persiraja Aceh ini dapat dimentahkan.
Skor 2-0 ini bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda usai pertandingan. Kemenangan PSIM Jogja ini menjaga asa mereka untuk promosi ke Liga 1 musim depan.