Persib Ngamuk, Libas Malut United dan Lanjutkan Rekor Tak Terkalahkan di Liga 1
- Persib
VIVA – Persib Bandung meraih kemenangan 2-0 atas Malut United di pekan ke-14 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat, 13 Desember 2024. Gol Pangeran Biru dicetak oleh dua pemain asal Brasil, Ciro Alves (53) dan David Da Silva (65).
Dengan hasil tersebut, Persib melanjutkan tren tak terkalahkan di musim ini menjadi 14 laga. Skuad Pangeran pun masih berada di peringkat kedua dengan nilai 29, hasil dari 8 kali menang dan 5 imbang.
Setelah tertahan di babak pertama, Persib masih terus menekan di babak kedua. Di menit 53, PERSIB akhirnya unggul lewat gol yang dibuat Ciro Alves melalui tendangan akrobatik, meneruskan tandukan Franca.
Persin menjadi-jadi dalam melancarkan serangan. Edo melepaskan tembakan first time di menit 59, tapi masih ada bek Malut United, Wahyu Prasetyo yang menghalau bola tepat di mulut gawang
Pada menit 65, Del Pino mengirimkan umpan terobosan kepada Da Silva. Striker asal Brasil itu langsung menggiring bola dan menundukkan Fahri. Persib menambah keunggulan menjadi 2-0.
Pada menit 67, pergantian pertama Persib terjadi. Adam Alis masuk menggantikan Beckham Putra Nugraha. Di menit 73, Frets melepaskan tembakan akurat tapi bola diantisipasi dengan baik oleh Mendoza.
Pada menit 75, Frets kembali mengancam. Lagi, tembakannya bisa dibendung Mendoza. Di menit 80, Mailson Lima masuk menggantikan Tyronne del Pino sedangkan Ryan Kurnia menggantikan Ciro Alves.
Pada menit 84, Mendoza kembali menyuguhkan aksi menawan dengan mengagalkan upaya Mansaray Victor. Dua menit berselang giliran tembakan Yakob Sayuri yang dimentahkan Mendoza.
Laga memasuki tambahan waktu enam menit, Laskar Kie Raha masih getol kirimkan serangan sementara Persib menurunkan Henhen Herdiana untuk menggantikan Edo Febriansah.
Pada menit 90+5, Yakob menanduk bola tapi Franca bisa melakukan blok. Di detik-detik terakhir, Mansaray sempat membuat gol tapi ia sudah lebih dulu dalam posisi off side. Laga pun berakhir dengan Persib menang 2-0 atas Malut United