Justin Hubner: Banyak Pemain Wolverhampton Tertarik Bela Timnas Indonesia

Justin Hubner
Sumber :
  • PSSI

Jakarta, VIVA – Popularitas Timnas Indonesia kini tengah melesat. Membela Skuad Garuda bisa membuat seorang pemain menjadi bintang setidaknya di media sosial.

Contohnya dialami Justin Hubner. Meski belum sekalipun tampil di tim utama Wolverhampton Wanderers, pengikutnya di media sosial terus bertambah.

Hingga kini, Hubner sudah memiliki 2,7 juta follower. Padahal, sebelum menjadi WNI, dia hanya memiliki sekitar 5 ribu follower.

Hubner pun berkelakar, ada banyak pemain di Wolves yang tertarik membela Timnas Indonesia karena fenomena tersebut.

"Dalam hal media sosial, semuanya bertumbuh begitu pesat. Ini berkaitan dengan tawaran dari brand. Ada begitu banyak hal yang datang. Ini sebuah mimpi," kata Hubner dalam wawancara dengan The Athletic.

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner

Photo :
  • YouTube/Sport77

"Banyak rekan setim saya di Wolves mengatakan, 'Bisakah saya ganti warga negara jadi Indonesia?'," tuturnya melanjutkan.

Hubner memastikan rekan-rekannya di Wolves ikut senang dengan apa yang terjadi pada dirinya setelah membela Timnas Indonesia. Terlepas dari nilai plus itu, Hubner menegaskan yang terpenting adalah bisa memperkuat timnas sebuah negara.

Jadwal Final Kumamoto Masters: Gregoria dan Fajar/Rian Balaskan Dendam Timnas Indonesia Lawan Jepang?

"Rekan setim mendukung saya dan bahagia untuk saya juga. Mereka juga menginginkan pengikut [di media sosial] karena itu menyenangkan untuk dimiliki, tetapi ini bukan tentang pengikut, terpenting saya bermain untuk timnas," tegasnya.

Terpopuler: Erick Thohir Mundur Jadi Ketum PSSI? Respon Mike Tyson Usai Dihajar Jake Paul
Mike Tyson

Terpopuler: Gelagat Aneh Mike Tyson, Ole Romeny Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia

Berita mengenai gelagat aneh Mike Tyson dalam duel tinju melawan Jake Paul menjadi sorotan pembaca VIVA Sport sepanjang Minggu 17 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024