Persib Dapat Masalah Jelang Lawan Zhejiang FC di Liga Champions Asia 2

Pelatih Persib, Bojan Hodak (foto: Dede Idrus)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)

Bandung, VIVA – Persib Bandung akan melakoni laga berat kontra Zhejiang FC dalam laga Grup F di Liga Champions Asia 2. Duel kedua tim digelar di Yellow Dragon Stadium, Hangzhou, China, Kamis 3 Oktober 2024.

Masalah Kesehatan, David da Silva Diragukan Tampil Lawan Borneo FC

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menyampaikan persiapan timnya untuk menghadapi Zhejiang FC sedikit mengalami masalah. Hal ini karena beberapa pemain dikabarkan mengalami cedera.

Namun, kabar baiknya Skuad Maung Bandung akan kembali diperkuat mesin golnya David da Silva. Pemain asal Brasil tersebut sudah pulih dari cedera dan dipastikan bisa diturunkan.

Persib Bandung vs Borneo FC, Bojan Hodak: Layaknya Laga Derby

"Ya kami dalam masalah karena ada beberapa pemain mengalami cedera. Hal baiknya adalah David sudah kembali setelah cedera, Beckham juga sudah kembali," kata Bojan, Selasa 1 Oktober 2024.

"Tapi sekarang Rezaldi harus absen, Gustavo juga absen. Jadi mungkin ada 1-2 pemain lainnya cedera, kita masih harus lihat. Setelah latihan hari ini dan besok baru saya akan menentukan siapa yang tampil," lanjutnya.

Nick Kuipers Siap Tempur Hadapi Pemuncak Klasemen Liga 1

Pelatih berpaspor Kroasia ini mengatakan sebelum bertolak menuju Hangzhou ada beberapa pemain yang mengalami cedera, seperti Dedi Kusnandar, Gustavo Franca dan Nick Kuipers.

"Gustavo bisa tampil tapi mengalami cedera lagi. Nick juga, sebenarnya saya tidak mau memainkannya (lawan Persija) tapi setelah Gustavo keluar, saya tidak punya opsi lain," terangnya.

Situasi ini tidak lepas dari jadwal padat yang dilalui Persib sepanjang September. Bojan akan menunggu informasi dari tim dokter siapa yang siap tampil di pertandingan nanti.

"Pada pada dasarnya besok dari fisioterapis dan dokter yang mengabarkan siapa saja yang bisa bermain sebagai starter. Gustavo dan Rezaldi tidak melakukan perjalanan bersama kami," ujar pelatih berusia 53 tahun ini.

Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves (Dok 2024 Asian Football Confederation)

Tantang Borneo FC, Ciro Alves Siap Tampil All Out

Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves siap mengerahkan kemampuan terbaiknya untuk menghadapi Borneo FC di pekan ke-11 Liga 1 2

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024