Saking Tangguhnya, Media Asing Beri Julukan Tidak Biasa Buat Mees Hilgers

Mees Hilgers
Sumber :
  • Twitter

Jakarta, VIVA – Media asing asal Belanda, Voetbal Primeur (VP) memberi julukan tidak biasa untuk calon pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers.

Mereka menjuluki Hilgers sebagai Sergio Ramos dari Indonesia lantaran penampilan pemuda 23 tahun itu yang tangguh di lini bertahan FC Twente.

Hal tersebut disampaikan VP dalam sesi wawancara khusus dengan pemain keturunan Indonesia lainnya, Mauro Zijlstra beberapa waktu lalu.

Mees Hilgers , calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia

Photo :
  • FC Twente

"Mees Hilgers dan Eliano Reijnders benar-benar pemain terbaik. Mees Hilgers kita tahu kualitasnya, dia adalah Sergio Ramos dari Indonesia," ujar pembawa acara di YouTube VP, dilihat Selasa, 24 September 2024.

“Timnas Indonesia benar-benar beruntung, mereka akan mendapatkan pemain luar biasa. Saya tahu Mees Hilgers sempat diincar PSV, jadi PSV sangat beruntung jika bisa memilikinya,” sambung pembawa acara.

Saat ini Hilgers sedang dalam proses naturalisasi untuk mendapatkan paspor Indonesia. Setelah proses ini rampung, dia diprediksi bakal langsung tampil membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2023.

Hilgers memiliki darah Indonesia dari sang ibu, Linda tombing. Hilgers mengatakan ibunya 100 persen orang Indonesia yang berasal dari Sulawesi Utara. Kakek dan neneknya juga lahir di Indonesia.

Sadis, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur Meski Timnas Indonesia Menang Lawan Arab Saudi

Mees Hilgers

Photo :
  • Mees Hilgers

"Mamaku yang dari Indonesia, dan dia juga punya 7 saudara, jadi kita keluarga yang besar. Ya, mamaku 100 persen Indonesia, dia berasal dari Sulawesi," ucap Hilgers di YouTube Yussa Nugraha.

Media Vietnam dan Thailand Sebut Timnas Indonesia Punya Peluang Besar Lolos Piala Dunia
Mantan Pelatih Timnas Arab Saudi, Roberto Mancini

Disebut Layak Main di Serie B oleh Roberto Mancini, Marselino Ferdinan Tunjukkan Kelasnya Lawan Arab Saudi

Dua gol Timnas Indonesia ke gawang Arab Saudi dalam duel di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, dicetak oleh Marselino Ferdinan pada menit 32 dan 57.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024