Erick Thohir Langsung Angkat Bicara Timnas Indonesia Imbang Vs Arab Saudi

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir
Sumber :
  • PSSI

Jakarta, VIVA – Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, langsung angkat bicara setelah melihat hasil akhir Timnas Indonesia vs Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Mantan Presiden Inter Milan itu menyampaikan ekspresinya atas kiprah Skuad Garuda di tangan Shin Tae yong tersebut.

Ketum PSSI: Suporter TImnas Indonesia Ramah-ramah, Kalau Wasitnya Tidak Fair ya...

Seperti diketahui, Timnas Indonesia sukses mencuri poin saat bertandang ke Arab Saudi melakoni laga yang digelar pada Jumat 6 September 2024 dini hari WIB. Belangsung di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Timnas Indonesia bermain imbang 1-1 melawan Arab Saudi.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Ketum PSSI Erick Thohir dan Pj Gubernur Jateng tonton final Piala Presiden 2024 di Stadion Manahan, Solo.

Photo :
  • VIVA.co.id/Fajar Sodiq (Solo)
Striker Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik, Bek Andalan Jepang Ini Tidak Bisa Dimainkan

Erick pun mengapresiasi perjuangan Maarten Paes dan kolega. Ini merupakan hasil positif bagi Timnas Indonesia yang notabene sebagai tim terendah dari segi ranking FIFA di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bersama Arab Saudi, Jepang, Bahrain, China, dan Australia.

Perbandingan peringkat Green Falcons-julukan Arab Saudi- dengan Timnas Indonesia bak langit dan bumi. Tim asuhan Roberto Mancini itu berada di urutan ke-56 dunia sedangkan Skuad Garuda sekarang menempati posisi ke-131 setelah sebelumnya di urutan ke-134.

Arab Saudi Dihantam Masalah Besar Jelang Lawan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia rayakan gol Ragnar Oratmangoen

Photo :
  • Instagram @timnasindonesia

Bagi Erick ini menjadi poin berharga. Sebab selain unggul dari segi ranking FIFA, Timnas Arab Saudi juga sudah langganan tampil di Piala Dunia. 

“Perjuangan tak kenal lelah dari Timnas Indonesia. Poin berharga dari markas Arab Saudi yang berada di peringkat FIFA ke-56 dan langganan tampil di Piala Dunia,” ungkap Erick di Instagram, Jumat 6 September 2024.

Skuad yang dibawa Roberto Mancini saat berhadapan melawan Timnas Indonesia juga bukan ‘kaleng-kaleng’. Mereka rata-rata merupakan pemain jebolan di Piala Dunia 2022 lalu dan pernah mengalahkan Timnas Argentina yang diperkuat Lionel Messi. 

Tidak hanya itu, The Green Falcons juga punya pemain yang memperkuat AS Roma, Saud Abdulhamid. Beberapa di antara mereka juga merupakan rekan dari megabintang dunia, Cristiano Ronaldo, di Al Nassr FC.

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes

Sebelum Duel Timnas Indonesia Vs Jepang, Jay Idzes Hadapi Suzuki di Serie A

Sebelum pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, pemain Timnas Indonesia dan Jepang saling berhadapan di Serie A Liga Italia.

img_title
VIVA.co.id
9 November 2024