Hadapi Laga Perdana, Semen Padang FC Boyong 23 Pemain

Pemain Semen Padang FC
Sumber :
  • Instagram @semenpadangfcid

Padang, VIVA –  Chief Executive Officer (CEO) Semen Padang FC, Win Bernadino menyebut pihaknya memboyong 23 pemain untuk menghadapi Borneo FC pada laga perdana kompetisi Liga 1 di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) Jakarta.

Nick Kuipers Ungkap Kunci Persib Minim Kebobolan di Liga 1

Laga perdana itu kata Win, akan dihelat pada Senin 12 Agustus 2024 pukul 19.00 WIB. Pertandingan di Stadion PTIK Jakarta itu, merupakan laga kandang lantaran sampai kini Stadion Haji Agus Salim Padang masih dalam tahap renovasi.

"Tim sudah berangkat menuju Jakarta Jumat pagi kemarin. 23 pemain kita bawa ke Jakarta, termasuk semua pemain asing yang sudah direkrut beberapa waktu lalu," kata Win Bernadino, Sabtu 10 Agustus 2024.

Paul Munster Bagi-Bagi Video ke Pemain, Buat Apa?

Win bilang, ke-delapan pemain asing yang dibawa antara lain, Cornelius Stewart, Kenneth Ngwoke, Charlie Thomas Scott, Tin Martic, Jan Varlos Vargas, Ryohei Michibuchi, Kim Min Gyu, dan Bruno Dybal.

"Kita juga membawa tiga orang kiper kita yaitu Teguh Amiruddin, Moch. Diky Indriyana, dan Miswar Saputra," tutup Win.

Persib Tak Banyak Bongkar Pemain di Putaran Kedua, Ini Alasannya

Sebelumnya, Semen Padang FC telah melakukan beberapa laga uji coba dan pemusatan latihan di Jakarta jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2024/2024.

Pelatih Kepala Semen Padang FC, Hendri Susilo menilai bahwa tim asuhannya masih banyak kekurangan dalam persiapan menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2024/2025.

Meskipun sudah mendatangkan pemain lokal dan pemain asing baru, pemusatan latihan dan uji coba yang berlangsung di Jakarta masih miliki kekurangan dalam persiapan.

"Kalau bicara kesiapan masih kurang karena waktunya juga sudah dekat, sehingga kita bersama-sama berusaha demi menjadi yang terbaik," kata Hendri Susilo.

Ia berharap dengan sisa waktu yang ada saat ini, mudah-mudahan bisa dimanfaatkan lebih baik, terutama menambah amunisi beberapa pemain lokal.

"Kalau kita lihat skuad yang ada, dengan kondisi yang sangat jauh, saya perlu ada penambahan terutama di bagian sayap kiri, sayap kanan, striker, dan center back," tutupnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya