Panpel Piala Presiden Tunggu Konfirmasi Kehadiran Jokowi di Laga Final

Ketua Steering Committee Piala Presiden 2024, Maruarar Sirait di Stadion Manahan, Solo.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Fajar Sodiq (Solo)

Solo, VIVA – Ketua Steering Committee Piala Presiden 2024, Maruarar Sirait berharap Presiden Jokowi hadir dalam pertandingan final Piala Presiden yang mempertemukan antara Borneo FC lawan Arema FC di Stadion Manahan, Solo pada Minggu, 4 Agustus 2024.

Deddy Sitorus Sebut Ada 'Utusan' Minta Hasto Mundur dari Sekjen-Jokowi Jangan Dipecat dari PDIP

"Ya kita harapkan tentunya bapak presiden, bapak Menpora, bapak Ketua Umum PSSI ya seperti pada pembukaan, ada bapak panglima TNI hadir juga, bapak Kapolri hadir juga," kata Maruarar saat ditemui sebelum laga perebutan juara tiga di Stadion Manahan, Solo, Sabtu, 3 Agustus 2024.

Lantas ketika disinggung terkait konfirmasi kehadiran Presiden Jokowi, Ketua Steering Committee Piala Presiden 2024 yang akrab dipanggil Ara itu mengaku masih menunggu kabar dari pihak istana.

Pengakuan Rizky Ridho usai Cetak Gol dari Tengah Lapangan

"Nanti kita akan tunggu kabarnya," ucap mantan politisi PDIP itu.

Seperti diketahui partai puncak Piala Presiden 2024 akan mempertemukan antara Pesut Etam melawan Singo Edan di Stadion Manahan pada Minggu besok 4 Agustus 2024.

Gaya Blusukan Dedi Mulyadi Masuk Gorong-gorong Mirip Jokowi 13 Tahun Silam, Tuai Pro Kontra Warganet

Sebelum kick-off pertandingan akan digelar panggung hiburan mulai pukul 18.00 WIB. Artis yang bakal mengisi hiburan di Piala Presiden di antaranya Soimah Pancawati dan Putri Ariani.

Pelatih Arema FC, Ze Gomes

Arema FC Ogah Terlena Kemenangan Atas Persija karena Barito Putera Juga Berkualitas

Arema FC ingin mempertahankan catatan kemenangan di Liga 1 saat melawan Barito Putera. Mereka enggan terlena kemenangan atas Persija.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2025