Persib Gelar Launching Tim dan Jersey, Cek Lokasi dan Harganya

Penyerang Persib, Ciro Alves Gunakan Jersey Pra Musim (dokumentasi Persib)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)

Bandung, VIVA – Persib Bandung siap menyambut kompetisi Liga 1 2024/2025. Tim berjuluk Maung Bandung ini akan menggelar peluncuran tim, jersey dan sponsor di GOR C-Tra Arena, Jalan Cikutra, Kota Bandung, Minggu, 4 Agustus 2024.

Acara launching yang dikemas dengan tajuk 'Pesta Rakyat Persib' ini merupakan bentuk komitmen Persib untuk selalu mendekatkan diri dengan pendukungnya.

Melibatkan Bobotoh sebagai bagian dari momentum penting awal perjalanan Pangeran Biru mempertahankan gelar juara di musim baru 2024/2025 ini.

Commercial Director PT Persib Bandung Bermartabat, Sandy Tantra, mengajak seluruh Bobotoh untuk memberikan dukungan semangat kepada Persib yang akan memulai perjalanan di musim ini.

"Kemenangan di musim sebelumnya tidak lepas dari dukungan para Bobotoh di seluruh dunia. Karenanya, di Pesta Rakyat Persib, kami mengundang Bobotoh dan keluarga untuk hadir berolahraga bersama, berinteraksi dengan sesama pendukung sambil menikmati hiburan dan kuliner lokal," kata Sandy dalam rilis yang diterima VIVA.

"Peluncuran tim dan jersey baru adalah simbol dari semangat baru dan dedikasi kami untuk meraih prestasi terbaik di musim mendatang. Kehadiran mitra sponsor juga sangat berarti bagi keberlanjutan dan perkembangan klub kami, sehingga kami harapkan Pesta Rakyat Persib menjadi ajang silaturahmi dan perayaan bersama tim kebanggaan, mitra, dan semua Bobotoh," lanjutnya.

Para mitra Persib akan diperkenalkan dan hadir menjadi bagian penting dalam penyelenggaraan musim baru. Pada musim ini, Persib akan didukung para mitra yaitu Indofood, Kopi ABC, Intersport by Pria Punya Selera, Planet Persib, Greenfields, Le Minerale, Teh Pucuk Harum, Panther Energy Drink, dan Socios.

Selain launching tim, jersey, dan para mitra, Persib juga akan memperkenalkan program terbaru, MemberSIB, program keanggotaan Bobotoh, serta fitur-fitur baru yang akan diluncurkan di acara tersebut. 

Lawan Bali United Ditunda, Bojan Hodak: Timnas Indonesia Sudah Bagus Kini Giliran Klub

Sementara itu, gelandang Persib, Dedi Kusnandar, menyambut antusias momen-momen penting yang akan terjadi di Pesta Rakyat Persib.

"Peluncuran tim dan jersey baru ini merupakan simbol semangat baru dan tekad kami untuk memberikan yang terbaik di kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kami juga menyambut baik kehadiran mitra sponsor baru yang tentunya akan memberikan banyak dukungan bagi perjalanan kami di musim ini," kata pemain yang akrab disapa Dado ini.

Apresiasi untuk Bonek dan Jakmania

Ia pun mengajak Bobotoh untuk datang, memberikan dukungan dan meramaikan acara pembuka musim 2024/2025 ini. "Kami mengajak semua Bobotoh untuk datang dan merayakan acara ini bersama-sama. Dukungan kalian adalah motivasi terbesar kami untuk terus berjuang dan meraih prestasi. Mari kita satukan semangat dan tekad untuk membawa Persib ke puncak kejayaan di musim ini," ujarnya.

Bagi Bobotoh yang ingin hadir di acara Launching bisa membayar HTM seharga Rp 35.000. Ini sudah termasuk satu bulan keanggotaan MemberSIB Putih.

Bungkam Borneo FC, Bojan Hodak : Tiga Poin Penting
Persib Bandung vs Port FC di Liga Champions Asia 2 ( Dok 2024 Asian Football Confederation)

Persib Dapat Masalah Jelang Hadapi Asnawi Mangkualam Cs

Persib Bandung akan menghadapi Port FC dalam pertandingan lanjutan Liga Champions Asia 2.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024