Lolos ke Semifinal Piala Presiden, Borneo FC Akan Lakukan Rotasi Lawan PSM Makassar

Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra (foto: Dede Idrus)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)

Bandung – Borneo FC akan meladeni perlawanan PSM Makassar dalam laga Grup A Piala Presiden 2024. Duel kedua tim digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis 25 Juli 2024.

Ditahan Imbang PSM Makassar, Coach Teco: Seharusnya Pemain Bali United ...

Borneo FC datang dengan kepercayaan diri tinggi menyusul hasil sempurna dilaga sebelumnya melawan Persib. Di mana, Pesut Etam berhasil mengalahkan tuan rumah dengan skor akhir 1-0.

Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra berencana akan melakukan rotasi pemain d laga nanti. Hal ini karena Borneo FC sudah memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala Presiden.

Hasil Liga 1: Borneo FC Tertahan, Persija Salip Persib Usai Tundukkan Semen Padang FC

Sejauh ini, Borneo FC sudah mengoleksi 6 poin dari dua pertandingan. Mereka pun menghuni posisi teratas di tabel klasemen sementara Piala Presiden.

Pertandingan Piala Presiden 2024, Boreno FC vs Persis Solo

Photo :
  • X/Persis Solo
Profil Diego Michiels, Pemain Naturalisasi yang Kritik Timnas Indonesia: Baru Menang Sekali...

"Mengenai pertandingan nanti tim Borneo tentunya sudah siap, kemudian mengenai situasi sekarang Borneo dipastikan ke semifinal, kemudian kemungkinan pertandingan nanti akan ada rotasi pemain," kata Pieter kepada awak media.

"Kita juga ada satu pemain yakni Rivaldo absen karena akumulasi kartu kuning dan tentunya PSM adalah tim yang bagus, pemain asing yang bagus dan kita siap untuk pertandingan nanti," lanjutnya.

Meski sudah memastikan lolos, Pieter mengintruksikan anak asuhnya untuk tetap bermain serius melawan PSM. Pelatih asal Belanda ini berharap timnya bisa melanjutkan tren positif.

"Tentunya kita juga ingin hasil yang terbaik, kemudian coach mau lihat beberapa pemain entah itu pemain muda yang akan dicoba besok atau pemain asing yang baru gabung," ujarnya.

Syamsuddin Batola

Kecelakaan, Legenda PSM Makassar Meninggal Dunia

Kabar duka menyelimuti sepakbola Indonesia. Salah satu legenda PSM Makassar, Syamsuddin Batola, meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan pada Kamis 12 Desember 2024.

img_title
VIVA.co.id
12 Desember 2024