Resmi Berpisah dengan SC Heerenveen, Thom Haye Bakal Gabung OGC Nice?

Thom Haye
Sumber :
  • Instagram @thomhaye

Jakarta – Pemain Timnas Indonesia, Thom Haye resmi berpisah dengan SC Heerenveen usai kontraknya habis pada Minggu, 30 Juni 2024.

Terungkap dari Gaya Marselino, Elkan Baggott Masih Peduli dengan Timnas Indonesia

Sebelumnya, laki-laki 29 tahun itu dikabarkan sempat menjadi incaran klub Ligue 1 Prancis, OGC Nice pada bursa transfer Januari 2024. Namun, kala itu Heerenveen menolak melepas Haye.

Bersamaan dengan tak diperpanjangnya kontrak Haye oleh Heerenveen, maka kabar ini kembali mencuat. Terlebih, kini pemain tengah Nice, Khephren Thuram jadi incaran Juventus.

Blak-blakan, Eliano Reijnders Ungkap Perasaanya Usai Jarang Dimainkan Shin Tae-yong

Thom Haye

Photo :
  • Instagram @thomhaye

Semenjak diasuh Thiago Motta di akhir musim 2023/2024 ini, Juventus memang aktif di bursa transfer musim panas.

Respons Bung Towel Usai Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi

Motta sendiri telah sukses mendatangkan rekrutan perdananya yakni Douglas Luiz dari Aston Villa. Pemain asal Brasil itu dikontrak selama lima tahun hingga 30 Juni 2029.

Si Nyonya Tua dikabarkan harus membayar 50 juta Euro ke Aston Villa untuk mendatangkan Luiz. Namun, untuk memangkas pengeluaran Juventus menukar dua pemainnya yakni Samuel Iling Jr dan Enzo Barrenechea ke The Villains, di mana transfer kedua pemain itu mencapai 22 juta euro.

Selain itu, Juventus juga telah menjual striker mereka, Moise Kean, ke Fiorentina dengan mahar sekitar 13 juta euro.

Setelah penjualan Kean, Juve dikabarkan mengalihkan fokusnya ke geelandang OGC Nice, Khephren Thuram yang sangat mungkin hengkang karena kontraknya bersama klub Prancis tersebut berakhir tahun depan.

Dikabarkan, Nyonya Tua sudah mencapai kesepakatan personal dengan si pemain. Nice disebut menginginkan 25 juta euro untuk pemain 23 tahun itu. Namun, Juventus hanya bersedia membayar 15 juta euro.

Juventus percaya diri mendapatkan tanda tangan sang pemain. Bahkan, jurnalis Romeo Agresti mengatakan kepindahan Thuram ke Juventus bisa diselesaikan dalam hitungan hari.

Jika Khephren Thuram mencapai kesepakatan dengan Juventus, maka bukan tidak mungkin OGC Nice bakal melirik kembali Thom Haye untuk mengisi kekosongan di posisi gelandang.

Meski ramai dikait-kaitkan dengan OGC Nice, Thom Haye mengaku kalau ia belum mengambil keputusan apa-apa terkait masa depannya.

“Saya menanti langkah tepat berikutnya dan ya, kita lihat apa yang akan terjadi nanti," kata Haye di Lapangan B, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu 29 Mei 2024 lalu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya