PSS Sleman Tunjuk Leonard Tupamahu Jadi Manajer Tim

Manajer PSS Sleman Leonard Tupamahu (dok PSS Sleman
Sumber :
  • VIVA.co.id/Cahyo Edi (Yogyakarta)

SlemanPSS Sleman terus melakukan pembenahan tim untuk menyambut Liga 1 musim 2024/2025. Manajemen PSS Sleman pun melakukan beberapa perubahan di struktur tim ofisial Super Elja musim ini. 

PSS Sleman Tunjuk Eks Pemain Timnas Jepang Jadi Pelatih

Salah satu perubahan ini dengan melakukan pergantian manajer tim. Saat ini PSS secara resmi telah menunjuk bek tengah PSS musim lalu, Leonard Tupamahu menjadi manajer tim musim 2024/2025. 

Leonard mengatakan menjabat menjadi manajer di tim PSS Sleman adalah hal yang sangat dinantikannya. Terlebih, kata Leonard, PSS Sleman memiliki basis suporter fanatik yang selalu menjadi bagian dari tim.

Persija Jakarta Tunjuk Carlos Pena Sebagai Pelatih Baru Gantikan Thomas Doll

“PSS Sleman salah satu tim besar dengan basis suporter besar dengan antusias tinggi dalam memberikan dukungan. Itu menjadi alasan saya untuk menerima tawaran menjadi manajer PSS,” ujar Leonard dalam keterangannya, Kamis 27 Juni 2024.

Mendapat tugas sebagai manajer tim PSS Sleman menjadi kejutan bagi seorang Leonard. Menurut pria kelahiran Jakarta, 9 Juli 1983 ini, hal tersebut menjadi tantangan baru di dunia sepak bola yang telah dilakoninya 22 tahun.

Beckham Antusias Sambut Liga 1 Musim Depan

"Ini tantangan baru tentunya buat saya bisa mengisi jabatan baru dan dengan peran yang berbeda juga. Tapi itu membuat saya lebih semangat untuk mengerjakan pekerjaan ini dan terus belajar ke depannya," ucap Leonard.

“Setelah mendapatkan tanggungjawab ini, Harapannya saya bisa menjalani pekerjaan sebaik mungkin dan dengan ilmu yang saya dapat selama berkarir di dunia sepak bola bisa membantu manajemen PSS memperbaiki performa tim,” tutup Leonard.

Flare di Laga Persebaya Surabaya

Kekecewaan Persebaya Surabaya Usai Laga Perayaan Ulang Tahun ke-97 Dinodai Flare

Klub raksasa Liga 1, Persebaya Surabaya, menyampaikan rasa kecewa usai laga perayaan ulang tahun mereka yang ke-97 dinodai flare. Sebab, momen penting dalam sejarah

img_title
VIVA.co.id
30 Juni 2024