Erick Thohir Ambisi Jadikan ASEAN Cup U-16 2024 Tumpuan Lolos Piala Dunia U-17 2025

Menteri BUMN, Erick Thohir, dalam konferensi pers di Gedung Danareksa, Jakarta, Jumat, 21 Juni 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Jakarta –  Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, punya rencana besar pada Timnas Indonesia U-16 kali ini. Dia berambisi menjadikan Skuad Garuda muda yang mentas di ASEAN Cup U-16 2024 ini sebagai tumpuan lolos di Piala Dunia U-17 2025 jika berhasil juara.

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Cedera Mees Hilgers, Bisa Main Lawan Jepang?

Hal ini seiring dengan hasil positif Timnas Indonesia U 16 di laga perdana mereka melawan Singapura U-16. Tim asuhan Nova Arianto itu sukses menang tiga gol tanpa balas pada laga yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jumat 21 Juni 2024.

Pemain Timnas Indonesia U-16 rayakan gol

Photo :
  • Instagram @timnas.indonesia
Erick Thohir Bakal Merger Pelni dan ASDP Masuk ke Pelindo

Erick punya tekad kuat agar Timnas Indonesia U-16 kali ini bisa lolos ke Piala Dunia U-17 tanpa jalur tuan rumah. Dia pun menilai persiapan Skuad Garuda muda itu terbilang cukup dan yakin punya momentum untuk wujudkan mimpi tersebut. 

"Jika bisa juara, maka tak hanya mengulang prestasi sebelumnya, tapi mereka akan jadi tumpuan untuk lolos Piala Dunia U-17 tahun depan di Qatar," ucapnya dalam laporan Antara, Sabtu 22 Juni 2024.

Inter Milan Kesulitan Bongkar Pertahanan Jay Idzes Cs, Simone Inzaghi: Kami Seharusnya ....

"Jika tahun lalu timnas kita lolos ke Piala Dunia khusus talenta muda karena tuan rumah, maka kali ini harus bisa rebut tiket. Dengan persiapan yang saya nilai cukup, mereka punya momentum untuk wujudkan hal itu," lanjutnya.

Timnas Indonesia U-16

Photo :
  • Situs Resmi PSSI

Sebagaimana diketahui, sebelumnya Timnas Indonesia U-17 untuk kali pertamanya tampil di Piala Dunia kelompok umur pada 2023 lalu. Selaku tuan rumah, mereka tergabung di Grup A bersama Maroko U-17, Ekuador U-17, dan Panama U-17.

Saat itu Timnas Indonesia U-17 dilatih oleh Bima Sakti. Mereka hanya mampu memetik dua hasil imbang, dan satu kekalahan tanpa kemenangan dari tiga laga yang dijalani.

Meski demikian, pengalaman tampil di ajang tersebut menjadi momen sejarah bagi sepak bola Indonesia. Piala Dunia U-17 2023 juga menjadi pelajaran bagi para pemain muda Tim Merah Putih.

Belakangan ini, Timnas Indonesia U-16 menuai banyak pujian dari segi fisik dan mental. Hal tersebut yang kemudian diyakini bisa menjadi modal besar untuk melangkah di level yang lebih tinggi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya