Kata Thom Haye usai Selebrasi Knee Slide di Stadion GBK: Rumput Keras, Lutut Saya Cedera

Thom Haye selebrasi usai cetak gol debut untuk Timnas Indonesia
Sumber :
  • AP Photo/Tatan Syuflana

Jakarta – Pemain Timnas Indonesia, Thom Haye angkat bicara soal selebrasi knee slide yang dilakukan di Stadion GBK usai mencetak gol debut ke gawang Filipina dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Selasa, 11 Juni 2024 lalu.

Selebrasi yang acap dilakukan Haye di SC Heerenveen itu gagal diulang di Stadion GBK, karena faktor rumput yang berbeda kualitas. Akibatnya, Haye pun tersungkur hingga kedua lututnya mengalami luka.

“Saya sulit menjelaskan rasanya. Tetapi saya kerap mencetak gol (di SC Heerenveen) kemudian saya melakukan knee slide, saat itu sangat enak,” ujar Haye di YouTube Indosat Ooredoo Hutchison Selasa, 18 Juni 2024.

Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye berebut bola dengan pemain Filipina Kevin

Photo :
  • AP Photo/Tatan Syuflana

Haye mengungkap, saat melakukan selebrasi knee slide di stadion Belanda dirinya dapat meluncur beberapa meter ke depan. Itu sebabnya ia ingin mengulangi hal yang sama di Stadion GBK.

"Saya bisa meluncur 5 sampai 6 meter, itu enak sekali. Lalu saat momen (melawan Filipina) saya ingin mengulangi hal yang sama,” imbuhnya.

Sayangnya, rumput Stadion GBK tidak sebaik stadion di Negeri Kincir Angin. Haye mengaku rumput GBK sangat keras hingga menyebabkan lututnya cedera.

"Lapangannya keras sekali. Sekarang saya cedera di kedua lutut. Keduanya luka agak terbuka,” ungkapnya.

Terpopuler: Hasil Pertandingan EURO 2024 Tadi Malam, Pebulutangkis China Meninggal Dunia

Meski demikian, pemain 29 tahun itu tetap merasa senang dapat membantu Timnas Indonesia menjadi tim Asia Tenggara satu-satunya yang lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dia juga mengapresiasi penampilan rekan setimnya, Rafael Struick dan Marselino Ferdinan yang pandai membuka ruang.

Maarten Paes Masuk Tim MLS All Star 2024, Bakal Satu Tim dengan Lionel Messi

Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye berebut bola dengan tiga pemian Filipina

Photo :
  • AP Photo/Tatan Syuflana

Berkat aksi kedua pemain muda tersebut, Haye melihat celah di antara pemain belakang Filipina sehingga ia mudah mengarahkan bola ke sudut yang sulit dijangkau kiper lawan.

PSS Sleman Rekrut Bek Timnas Indonesia Fachruddin Aryanto, Kembalinya Si Anak Hilang

"Kalau mereka tidak lari, saya tidak bisa menembak. Jadi, semua berkat kerjasama,” kata dia.

“Jika sekarang kamu tidak mendapatkan bola. Kamu dapat menciptakan ruang untuk pemain lain,” pungaksnya.

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto

Permintaan Nova Arianto Jelang Timnas Indonesia U-16 Lawan Vietnam di Perebutan Tempat Ketiga

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto meminta kepada para pemain untuk melupakan kekalahan lawan Timnas Australia dengan skor 3-5

img_title
VIVA.co.id
2 Juli 2024