Jay Idzes Sudah Tiba di Indonesia, Langsung Tampil Lawan Timnas Irak?

Bek Venezia, Jay Idzes
Sumber :
  • instagram.com/jayidzes

Jakarta – Kabar baik datang untuk Timnas Indonesia jelang menghadapi Timnas Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis 6 Juni 2024. Bek andalan, Jay Idzes sudah bergabung dengan tim.

Thom Haye Buka Suara Usai Balas Cemoohan Fans Heerenveen

Hal ini terlihat di Instagram @timnas.indonesia. Bek Venezia ini tiba di hotel dan bisa menjadi kekuatan Indonesia saat melawan Irak.

Kata Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Gagal Total di Piala AFF 2024

"Halo sobat Garuda. Saya di sini," kata Jay Idzes yang memakai baju serba hitam.

4 Pemain Timnas Indonesia Kena Kartu Merah dalam Sebulan

Pemain yang kerap disapa Bang Jay tersebut baru saja membawa Venezia memastikan tiket promosi ke Serie A, 2 Juni 2024. Dia membawa timnya menekuk Cremonese 1-0 di partai final playoff Serie B.

Pelatih Indonesia, Shin Tae-yong sempat mengungkapkan apakah akan menurunkan Jay Idzes saat melawan Irak. Dia akan memantau terlebih dahulu kondisi sang pemain.

“Calvin (Verdonk) bisa didaftarkan untuk pertandingan tanggal 11, tapi untuk pertandingan kali ini tidak akan bisa dimainkan. Untuk Jay (Idzes), akan sampai Indonesia hari ini, saya akan cek dulu kondisi pemain seperti apa, setelah itu akan diputuskan Jay akan bermain atau tidak,” kata Pelatih Shin pada konferensi pers yang berlangsung di Jakarta, Rabu.

Dengan mempertimbangkan kepentingan laga serta kekuatan Irak, Idzes sangat berpeluang untuk dimainkan pada Kamis. Hal yang mirip dengan situasi ini dapat dilihat pada Piala Asia U-23 lalu, ketika Justin Hubner yang terlambat bergabung dengan timnas langsung dimainkan saat melawan Australia.

Irak saat ini memuncaki klasemen sementara Grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan 12 poin dan sudah dipastikan lolos ke putaran ketiga. Indonesia berada di posisi kedua dengan tujuh poin, dan unggul empat poin atas tim peringkat ketiga, Vietnam.

Rizky Ridho, Timnas Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia

Momen Haru Rizky Ridho Peringati Hari Ibu: Saya Sulit...

Memperingati Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember 2024, dua pemain Timnas Indonesia Rizky Ridho Ramadhani dan Ernando Ari ikuti kampanye yang terbaik.

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2024