Hajar Madura United, Persib Bandung Juara Liga 1 2023/24

Pemain Persib Bandung David Da Silva
Sumber :
  • Instagram @persib

BANGKALANPersib Bandung dipastikan menjadi juara Liga 1 musim 2023/24. Maung Bandung menang telak 3-1 atas tuan rumah Madura United dalam leg 2 final championship series di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jumat 31 Mei 2024.

Hasil ini membuat Maung Bandung juara dengan agregat 6-1. Sebelumnya, di leg pertama Persib menang telak 3-0

Kedua tim silih berganti menyerang di babak pertama. Namun, gol tak kunjung tercipta.

Persib mendapatkan peluang di menit 48. Namun, tendangan dari David Da Silva masih melambung.

Tim tamu berhasil unggul di menit 60. Gundul bukan sembarang gundul! David Da Silva sukses mencatatkan namanya di papan skor.

Duel Madura United vs Persib Bandung

Photo :
  • Instagram @persib

Berawal dari tendangan Ciro Alves, bola rebound disambar David Da Silva menjadi gol.

Penyelamatan brilian dilakukan kiper Persib, Kevin Mendoza di menit 70. Pemain Timnas Filipina ini memblok tendangan dari Malik Risaldi.

Persib menggandakan kedudukan di menit 86. Umpan dari Ciro Alves dituntaskan dengan sempurna oleh Marc Klok.

Di menit 90+2, Persib menambah derita Madura United. Gol dilesakkan Beckham Putra.

Madura United mendapat gol hiburan di menit 90+7. Slamet Nurcahyono mencetak gol dari titik penalti.

Skor 3-1 untuk kemenangan Persib bertahan hingga laga usai. Ini membuat Maung Bandung juara dengan agregat 6-1.

Ini menjadi gelar ketiga Persib di era Liga Indonesia. Sebelumnya, mereka juara pada 1994/95 dan 2014.

Susunan Pemain

Madura United: Lucas Frigeri, Novan Setyo Sasongko (Guntur Ariyadi 82'), Cleberson, Fachruddin Aryanto, Jacob Mahler (Feby Ramzy 89’), Koko Ari Araya, Alexvan Djin (Riyatno Abiyoso 65'), Francisco Rivera, Jaja (Slamet Nurcahyono 65'), Malik Risaldi, Dalberto (Yuda Editya 89’).

Duo Brasil dan Bek Korsel Resmi Gabung Arema FC

Persib Bandung: Kevin Mendoza (Teja Paku Alam 89’), Nick Kuipers, Rezaldi Hehanusa, Henhen Herdiana (Edo Febriansyah 71'), Alberto Rodriguez, Dedi Kusnandar (Marc Klok 39'), Stefano Beltrame, Febri Hariyadi (Beckham Putra 71'), Rachmat Irianto (Ezra Walian 71'), Ciro Alves, David Da Silva.

Interim Director of Sports PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan

Direktur Teknik Persib Bandung Masih Misteri, Syarat Tampil di Liga Champions Asia 2

Persib Bandung masih menggodok sosok untuk menjabat Direktur Teknik Tim. Jabatan tersebut sangat penting sebagai syarat mentas di Liga Champions Asia 2 (ACL2).

img_title
VIVA.co.id
2 Juli 2024