Kunci Sukses Madura United Kalahkan Borneo FC

Borneo FC vs Madura United
Sumber :
  • x.com/BorneoSMR

Balikpapan – Madura United berhasil melangkah ke final Championship Series Liga 1. Tiket itu mereka dapatkan usai mengalahkan Borneo FC dengan skor 3-2 dalam leg kedua semifinal di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu malam WIB 19 Mei 2024.

Dokter tim Persib Ungkap Cedera David da Silva, Berpotensi Absen Lawan PSM

Hasil ini bisa dibilang merupakan kejutan dari Madura United. Karena lawan yang mereka hadapi adalah Borneo FC, juara Regular Series Liga 1 2023/2024. Jelang laga, tim berjuluk Pesut Etam lebih diunggulkan.

Pelatih Madura United, Rakhmad Basuki mengatakan, sejak awal sudah meminta anak asuhnya sabar dalam bertahan. Karena dia meyakini, Borneo FC bakal main agresif, mengingat pada leg pertama sudah kalah 0-1.

12 Pemain BRI Liga 1 Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia

"Rencana bermain berjalan dengan baik karena kami tahu Borneo pasti akan sangat agresif dan berani main keluar," kata Rakhmad Basuki dalam konferensi pers usai pertandingan.

Borneo FC vs Madura United

Photo :
  • instagram.com/borneofc.id
Persib vs PSM, Mailson Lima Pastikan Siap Tempur

"Makanya saya bilang kepada pemain agar bersabar saat melakukan defense, sambil kami mencari timing yang tepat melakukan counter attack," imbuhnya.

Pemain asing Madura United, Francisco Cachis Rivera mengakui tidak mudah bagi timnya untuk menang dalam laga ini. Borneo FC tak membiarkan mereka untuk bisa mengontrol pertandingan dengan nyaman.

"Pertandingan itu susah karena Borneo press kami di menit awal. Setelah itu kami bisa kuasai bola dan kontrol pertandingan, tapi mereka tetap menekan kami," ujar Rivera.

Madura United sempat tertinggal 1-2 pada babak pertama, tapi kemudian bangkit dengan mencetak dua gol lewat Malik Risaldi. Rivera mengatakan, ketika turun minum, mereka bicara satu sama lain dan memilih untuk main menyerang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya