Sah Jadi WNI, Maarten Paes Ngaku Sudah Bisa Bahasa Indonesia dan Hafal Pancasila

Kiper Dallas FC (klub Amerika Serikat MLS) Maarten Paes
Sumber :
  • X: @idextratime

VIVA Sport – Kabar mengejutkan baru-baru ini datang dari dunia sepakbola. Bagaimana tidak, Maarten Paes dinyatakan resmi dan sah menjadi seorang Warga Negara Indonesia (WNI) setelah mengambil sumpah pada Selasa, 30 April 2024 kemari. 

Kepala BPIP Sebut Pancasila Bikin Setiap WNI Terlahir sebagai Calon Presiden

Kabar terbaru soal kiper FC Dallas, Maarten Paes yang kini menjadi warga Indonesia ini pun jadi membuat para pecinta bola maupun warganet di dunia jagat maya gempar, sekaligus senang akan kehadiran sosoknya di Indonesia.

Sebelumnya, kabar kekasih Luna Bijl yang resmi menjadi Warga Negara Indonesia ini diketahui dari akun Instagram Transfermarkt Indonesia @TMidn_news. Setelah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan bersumpah serta janji, sang kiper langsung dimintai keterangan oleh perwakilan dari Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta di tempat.

Gempa Dahsyat M 7,3 Vanuatu, Kemlu: Tidak Ada WNI Jadi Korban

Diketahui dari unggahan video viral yang diketaui ataui TikTok @kanwilkemenkumhamdki, Maarten Paes mengungkapkan bahwa karier dirinya di dunia sepakbolah tak kepas dari adanya dukungan dari keluarga.

Gempa Dahsyat M 7,3 Vanuatu, Kemlu Terus Cari Info soal Kondisi WNI

"Siapa sosok pendukung setia di dalam karier dan hidup," tulis pertanyaan dalam video tersebut.

“Saya pikir keluarga saya, jelas bagian yang paling besar. Pacar saya juga termasuk, yang mana kami sudah bersama-sama selama tiga tahun. Ia selalu mendukung karier saya,” kata Maarten Paes, mengutip dari akun TikTok @kanwilkemenkumhamdki pada Kamis, 2 Mei 2024.

Dalam video tersebut, kiper usia 25 tahun itu juga ditanya soal dirinya yang sudah pinter menggunakan bahasa Indonesia

"Sebutkan bahasa Indonesia yang bang Maarten Paes tahu," tulis dalam video tersebut.

Ia pun lantas menjawab, bahwa dirinya sudah mengetahui beberapa kata dalam bahasa Indonesia. Seperti beberapa di antaranya Terima kasih, sama-sama dan selamat pagi. Lebih lanjut kiper Timnas Belanda U-21 ini juga mengungkapkan, bahwa dirinya itu sudah menghafalkan Pancasila. Bahkan ia mencoba menyebut sila keempat, meski susunan kalimatnya masih salah.

Dan yang paling bikin ngakak, saat Maarten Paes mengeluarkan kalimat yang sedang viral di Indonesia, yakni “menyala abangku!”

Reaksi Warganet

Sontak saja unggahan video yang viral di media sosial TikTok, salah satunya dibagikan akun @kanwilkemenkumhamdki ini pun sukses menyita perhatian publik.

"apa panggilan yang cocok buat Abang paes?" tulis warganet.

"panggilan Maarten paes di indo ganti jadi mas paesal aja," tulis lainnya.

"Ini pemain keturunan yg paling bule menurutku, karena rambutnya paling pirang," tandas lainnya.


"target pak Erik lolos piala dunia,dan tembus rangking 100 besar biar pemain Indonesia bisa maen di liga liga kasta 1," kata lainnya.

"pas ngomong bahasa Indonesia kok faseh bngt yah," kata lainnya.

"lama banget ig timnas Indonesia upload bang paes nya," tulis lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya