Menang di Piala Asia 2023, Justin Hubner Ingin Bekuk Timnas Vietnam Lagi

Sandy Walsh di laga TImnas Indonesia vs Vietnam
Sumber :
  • witter.com/afcasiancup

Jakarta – Pemain Timnas Indonesia Justin Hubner mengatakan dirinya bersama timnas ingin mengalahkan Timnas Vietnam saat laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 seperti dalam pertemuan sebelumnya pada Piala Asia 2023.

"Ini pertandingan (Indonesia lawan Vietnam) yang sangat penting untuk kita, untuk semua orang. Kami ingin mengalahkan mereka (Vietnam) seperti di Piala Asia," ujarnya seperti dikutip dari akun instagram Ketua Umum PSSI, Erick Thohir: @erickthohir.

Ia menyampaikan hal itu saat bersama Manager Cerezo Osaka Martyn Williams berdiskusi dengan Erick Thohir di Jakarta.

Hubner yang kini bergabung dengan klub Cerezo Osaka di Liga Jepang dengan status pinjaman dari klub Premier League, Wolverhampton Wanderers mengaku sangat senang bisa kembali membela Merah Putih pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner

Photo :
  • AP Photo/Hussein Sayed

Ia mengatakan, laga melawan Vietnam merupakan laga yang sangat penting bagi semua masyarakat Indonesia, oleh sebab itu ia bersama tim akan melakukan berbagai upaya untuk memenangkan laga tersebut.

Hubner ingin meraih kemenangan seperti ketika membekuk Vietnam 1-0 dalam pertemuan terakhir pada Piala Asia 2023.

Dalam pertemuan itu, Martyn Williams mengatakan, pihaknya ingin Justin Hubner bermain sebanyak mungkin dan bisa menjadi pemain top.

FIFA Pastikan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Usai Kalahkan Arab Saudi, Asalkan...

Ia mengatakan, Hubner yang memiliki fisik yang tinggi dan kaki kiri yang bagus mampu bermain di posisi yang berbeda dengan baik.

Seperti Roberto Mancini, Herve Renard Terancam Jadi Tumbal Timnas Indonesia

Menanggapi hal itu, Erick Thohir mengatakan Justin Hubner merupakan pemain berkarakter baik yang bisa berkontribusi besar terhadap timnas.

"(Justin Hubner) Pemain yang baik dan karaketer yang baik. Saya jamin itu," ujarnya.

PSSI Tunda Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra, Yussa Nugraha Ungkap Penyebabnya

Bek berusia 20 tahun itu menjadi salah satu satu dari 28 nama pemain yang dipanggil pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua melawan Vietnam di Stadion GBK di Jakarta pada 21 Maret dan Stadion My Dinh di Hanoi pada 26 Maret. (Ant)

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

Sadis, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur Meski Timnas Indonesia Menang Lawan Arab Saudi

Pengamat Sepakbola nasional, Tommy Welly alias Bung Towel tetap meminta Shin Tae-yong mundur dari jabatannya sebagai pelatih Timnas Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024