Benamkan Persikabo, Persib Bandung Bidik Posisi Runner Up

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus

GianyarPersib Bandung tampil luar biasa saat berhadapan dengan Persikabo di pekan ke-29 Liga 1 2023/2024. Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat 15 Maret 2024, Maung Bandung menang dengan skor 3-1.

Permohonan Dikabulkan, Duel Persib Lawan Bali United Resmi Ditunda

Tiga gol kemenangan Persib Bandung disumbangkan David da Silva menit ke-3, '65 dan Stefano Beltrame '57. Sedangkan, gol hiburan Persikabo dicetak Yandi Sofyan menit 86.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, menegaskan hasil sempurna melawan Persikabo sangat berarti untuk menjaga peluang lolos ke fase championship series. Apalagi, kompetisi tinggal menyisakan lima pertandingan lagi.

Tantang Borneo FC, Ciro Alves Siap Tampil All Out

"Penting, karena sudah saya katakan berkali-kali, target dari klub yang pertama adalah menempati posisi empat besar," tegas Bojan.

Persikabo 1973 vs Persib Bandung

Photo :
  • Twitter: Persib Bandung
Masalah Kesehatan, David da Silva Diragukan Tampil Lawan Borneo FC

Saat ini, Skuad Maung Bandung menghuni peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 54 poin dari 29 pertandingan.

Persib sebenarnya punya peluang cukup besar untuk lolos ke fase berikutnya. Andai tiga pertandingan ke depan diraih dengan hasil sempurna alias tiga poin.

"Sekarang kami unggul delapan poin dari Madura United (posisi kelima) jadi ini bagus, tapi kami juga harus tetap fokus sehingga jika menang di 2-3 laga di depan, kami bisa mengamankan tiket ke championship series," kata pelatih asal Kroasia ini.

"Baru setelah itu kami akan melihat bagaimana ke depan, mungkin akan lebih baik jika berada di posisi kedua untuk melaju ke championship series" lanjutnya.

Dari lima laga sisa di Liga 1, Persib Bandung dijadwalkan menghadapi Bhayangkara FC (28 Maret 2024), Persita Tangerang (4 April 2024), Persebaya Surabaya (16 April 2024), Borneo FC Samarinda (24 April 2024) dan PSS Sleman (28 April 2024).

Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra (foto: Dede Idrus)

Persib vs Borneo FC, Pieter Huistra: Pertarungan Dua Tim Top

Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, mengatakan laga melawan Persib Bandung diprediksi bakal berjalan sengit dan menarik

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024