5 Fakta Menarik Jelang Duel RANS Nusantara FC vs Persib Bandung
- Twitter: Persib
Bantul - Persib Bandung akan menghadapi RANS Nusantara FC dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Sultan Agung pada Minggu malam nanti, 3 Maret 2024, pukul 19.00 WIB.
Pada pertandingan sebelumnya, RANS Nusantara FC menelan kekalahan besar atas Dewa United dengan skor 0-5.
Sedangkan Persib Bandung meraih kemenangan atas PSIS Semarang dengan skor 3-0. Berikut beberapa fakta menarik jelang duel RANS Nusantara vs Persib Bandung:
1. Catatan Buruk RANS Nusantara FC
Jelang menghadapi Persib Bandung, RANS Nusantara FC dihadapkan dengan catatan kurang baik. Mereka hanya mampu meraih satu kali imbang dan empat kali kekalahan dalam lima pertandingan terakhir di Liga 1.
2. Modal Persib Bandung
Baik RANS Nusantara FC ataupun Persib Bandung dihuni oleh pemain luar biasa. Namun skuad asuhan Bojan Hodak sedikit diunggulkan setelah meraih kemenangan sebelumnya saat menghadapi PSSI Semarang akan dijadikan modal penting.
3. Head To Head
Persib Bandung memiliki torehan apik saat berhadapan dengan RANS Nusantara FC. Maung Bandung berhasil meraih tiga kemenangan dalam tiga kali perjumpaan terakhir di semua kompetisi.
4. Pemain Kunci Persib Bandung
Ada sejumlah pemain kunci Persib Bandung yang diprediksi akan membawa mereka meraih kemenangan. Salah satunya yaitu David Da Silva, pemain asal Brasil itu kini telah mencetak 16 gol di Liga 1 dan pertandingan sebelumnya pun, ia sukses mencetak satu gol.
5. Pemain yang Perlu Diwaspadai Persib Bandung
Ada sejumlah pemain RANS Nusantara FC yang perlu diwaspadai oleh barisan pertahanan Persib Bandung. Salah satunya yaitu Tavinho, pemain asal Portugal itu sudah mencetak enam gol di Liga 1.