Bhayangkara FC vs PSS Sleman Jadi Ajang Pembuktian Hokky Caraka

Pemain PSS Sleman, Hokky Caraka
Sumber :
  • Dok Istimewa PSS Sleman

Jakarta – PSS Sleman akan menjalani laga tandang menghadapi Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Jakarta. Duel lanjutan Liga 1 ini akan digelar Kamis 22 Februari 2024.

Barito Putera Kembali Gagal Main di Demang Lehman, Sop Buntut Terkejut

Laga ini akan menjadi ajang pembuktian bagi striker andalan PSS Sleman Hokky Caraka. Hokky mengatakan dirinya dan pemain PSS Sleman lainnya dalam kondisi siap bertempur dan meraih kemenangan di laga itu.

Berkaca dari PSIS Semarang, Jalan Sepakbola Indonesia Jadi Industri Masih Panjang

"Para pemain sudah siap. Kami tinggal berjuang buat pertandingan besok. Kami tunggu dan lihat hasilnya besok," kata Hokky, Rabu 21 Februari 2024.

Hokky yang merupakan striker andalan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 menyebut dirinya dalam kondisi mental yang baik di laga versus Bhayangkara FC ini.

Persebaya, Antara Mengejar Persib atau Pertahankan Posisi dari Kejaran Persija

Penyerang Timnas Indonesia, Hokky Caraka

Photo :
  • PSSI

"Perasaan sangat senang. Saya dapat tambahan mental saat membela Timnas Indonesia setelah kembali ke PSS Sleman," terang pemain asal Gunungkidul, DIY ini.

Hokky menambahkan dirinya optimis dengan kesiapan PSS Sleman dilaga melawan Bhayangkara FC itu. Hokky pun menerangkan jika target PSS Sleman dilaga itu adalah menang atau tiga poin.

"Saya ingin membuktikan besok. Kami akan meraih poin maksimal (tiga poin)," tutup Hokky.

Manajer Madura United, Umar Wachdin

Alasan Madura United Tunjuk Eks Pelatih Persebaya sebagai Pelatih Baru

Madura United resmi mengumumkan Alfredo Vera sebagai pelatih baru. Pengumuman tersebut secara resmi diumumkan pada Selasa, 21 Januari 2025.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025