Timnas Indonesia U-23 Dapat Kabar Buruk dari Klub Jelang Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia U-23 lolos Piala Asia U-23 2024
Sumber :
  • PSSI

VIVA – Kabar buruk menerpa Timnas Indonesia U-23 jelang Piala Asia U-23 2024. Sebagian klub Liga 1 menolak melepas pemainnya ke skuad Garuda Muda.

Erick Thohir Nyatakan Mundur dari Jabatan Ketum PSSI Jika Pemain Timnas Indonesia Bilang Ini

Timnas Indonesia U-23 pun terancam  tidak dengan kekuatan terbaiknya. Padahal, pada ajang ini, Timnas Indonesia ditargetkan lolos ke babak delapan besar. 

Sebelumnya pelatih Persija Jakarta Thomas Doll menolak melepas pemainnya. Dia hanya ingin melepas pemain jika termasuk dalam agenda FIFA.

Erick Thohir Sampai Dihubungi Thom Haye Usai Sebut Bakal Mundur sebagai Ketum PSSI: Saya Di Sini Untuk..

"Tidak, kami membutuhkan mereka. Tentu karena sedang terjadi perburuan gelar juara. Mereka bisa pergi setelah pertandingan atau saat waktu luang," kata Doll dikutip dari Antara.


Kini Borneo FC juga mantap menolak melepas pemain untuk Timnas Indonesia U-23 yang akan bertanding di Piala Asia 2024.

Media Vietnam Soroti Maarten Paes Tak Dipanggil Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Dianggap Sebagai...

Manajer Borneo FC, Dandri Dauri mengatakan, keputusan dini tersebut diambil timnya berdasarkan beberapa pertimbangan. Salah satunya karena Borneo ada dalam jalur perburuan gelar juara Liga 1.

"Kami tahu pencapaian terbaik seorang atlet adalah ketika ia bisa membela tim nasional," kata Dandri.

"Saat ini kami butuh tenaga semua pemain. Pemain punya tugas mempertahankan posisi klub di puncak klasemen, agar kami bisa tampil di Championship Series," ucapnya. 

Dikabarkan ada tiga pemain Borneo FC yang masuk dalam radar Shin Tae-yong. Mereka adalah Fajar Fathurrahman, Komang Teguh Trisnanda, dan M Taufani.

Saat ini Borneo FC sedang memuncaki klasemen sementara BRI Liga 1 mengoleksi nilai 54 hasil dari 16 kemenangan, enam hasil imbang dan baru dua kali menderita kekalahan.

Dengan menyisakan sepuluh pertandingan lagi, Borneo memang tim yang paling berpeluang mengamankan babak empat besar. Dimana BRI Liga 1 musim ini memakai format empat besar. 

Greg Nwokolo

Greg Nwokolo Kritik Keras STY Turunkan Pemain Muda untuk Piala AFF 2024

Legenda Timnas Indonesia, Greg Nwokolo geram, pelatih shin Tae-yong (STY) menurunkan pemain muda untuk berlaga di Piala AFF 2024 (sekarang ASEAN Cup).

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024