Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik, Qatar Tumbangkan China

Timnas Qatar lolos babak 16 besar Piala Asia 2023
Sumber :
  • afcasiancup

VIVA – Jelang pertandingan melawan Jepang pada laga ketiga Grup D Piala Asia 2023 di Stadion Thumama, Rabu 24 Januari 2024, Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik.

Kabar baik itu datang dari hasil pertandingan di Grup A antara tuan rumah Qatar melawan China, dan Tajikistan melawan Lebanon, Senin 22 Januari 2024.

Duel yang digelar bersamaan ini hasilnya menguntungkan Timnas Indonesia. Qatar yang sebelumnya sudah meraih kemenangan, mencatatkan hasil sempurna usai menaklukkan China dengan skor 1-0.

Timnas Qatar lolos babak 16 besar Piala Asia 2023

Photo :
  • afcasiancup

Bertanding di Stadion Internasional Khalifa, Qatar menang dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan tim tuan rumah dicetak oleh Hasan Al Haydos pada menit ke-66.

Dengan kemenangan ini, Qatar menyudahi babak penyisihan dengan poin sembilan dari tiga pertandingan. Qatar pun makin mantan melangkah ke babak 16 besar.

Dari Grup A, Qatar akan ditemani Tajikistan yang finis di peringkat kedua. Tajikistan lolos secara dramatis setelah menang dengan skor 2-1 atas Lebanon. Padahal, mereka sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Basel Jradi pada menit ke-47.

Tajikistan di atas angin meski tertinggal satu gol. Pasalnya, Lebanon harus bermain dengan 10 orang setelah Kasem Al Zein diganjar kartu merah pada menit ke-56.

Sandy Walsh Pamer Jari Keliling dengan Tinta Biru, Nyoblos di Pilkada 2024?

Unggul jumlah pemain membuat Tajikistan membombardir dan sukses mencetak dua gol melalui Parvizdzhon Umarbaev pada menit ke80 dan Nuriddin Karmukolov pada masa injury time.

Hasil ini membuat Tajikistan mengoleksii empat poin dari tiga pertandiingan dan menyudahi babak penyisihan sebagai runner up. 

Media Vietnam Heran Timnas Indonesia Pasang Pemain Muda di Piala AFF 2024: Padahal Belum Pernah Juara

Timnas Indonesia merayakan gol ke gawang Vietnam

Photo :
  • PSSI

Di sisi lain, dengan hasil ini tidak ada tim dar Grup A yang menyalip posisi Timnas Indonesia di klasemen peringkat tiga terbaik. 

Jadi Sorotan Dunia, Legenda Manchester United Follow Instagram Marselino Ferdinan

Timnas Indonesia saat ini berada di posisi dua klasemen peringkat tiga terbaik Piala Asia 2023. Tim Garuda yang mengoleksi tiga poin, berada di bawah Bahrain yang mencatat torehan poin, selisih gol, dan produktivitas serupa, tapi superior dalam aspek disciplinary points. 

Sebelum menghadapi Jepang, Timnas Indonesia masih menunggu pertandingan tim lain di Grup B dan C. Namun, jika tidak ingin menggantungkan nasib kepada pertandingan lain, Timnas Indonesia harus menang melawan Jepang atau minimal meraih hasill imbang.

Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selamat Tinggal Malaysia, Ini Rangking FIFA Timnas Indonesia Terbaru

Timnas Indonesia sudah bisa mengucapkan selamat tinggal kepada Malaysia setelah FIFA merilis rangking yang dirilis Kamis malam WIB, 28 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024