Timnas Indonesia Lolos Babak 16 Besar Piala Asia adalah Target Realistis
- Media PSSI
VIVA – Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, realistis dengan target untuk timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar.
Sebelumnya, pelatih Indonesia, Shin Tae-yong mematok target lolos ke babak 16 besar. Amali mengatakan PSSI mendorong Shin Tae-yong mewujudkan target tersebut.
Meski, di satu sisi, PSSI harus realistis dengan peluang itu. Di Piala Asia 2023, Indonesia tergabung di Grup D dan akan bersaing dengan tim-tim kuat seperti Jepang, Irak, dan Vietnam.
"Tentu sebagaimana yang telah disampaikan oleh coach Shin Tae-yong, dia menargetkan untuk kita lolos ke 16 besar. Itu yang kita harapkan. Federasi tentu harus realistis," kata Amali.
Amali menambahkan, Ketua Umum PSSI Erick Thohir selalu berdiskusi dengan Shin Tae-yong tentang perkembangan dari para pemain. Saat ini, Asnawi Mangkualam Bahar dkk sedang digembleng dalam pemusatan latihan atau training camp (TC) di Antalya, Turki.
TC itu akan berlangsung sampai 6 Januari 2024. Selain berlatih, skuad Garuda juga bakal beruji coba sebanyak dua kali dengan Libya pada 2 dan 5 Januari.
Setelah itu, persiapan dilanjutkan di Qatar. Dan sebelum Piala Asia 2023 dimulai pada 12 Januari 2024, Indonesia akan menantang Iran dalam laga persahabatan pada 9 Januari.
"Ketua Umum selalu berdiskusi dengan pelatih sejauh mana kemampuan dari anak-anak ini. Kita juga tidak bisa menargetkan hal yang muluk-muluk, sementara kita tidak realistis dengan kondisi kita sendiri."
"Jadi sebagaimana yang disampaikan oleh Coach Shin Tae-yong, dia akan usahakan kita lolos ke 16 besar, ya kita tunggu saja," tutur Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) periode 2019-2023 tersebut.