Fernando Valente Bicara Arema FC yang Tak Kunjung Keluar dari Zona Degradasi

Pelatih Arema FC, Fernando Valente
Sumber :
  • Dede Idrus (Bandung)/ VIVA

Malang – Pelatih Arema FC, Fernando Valente bertekad kuat membawa tim asuhannya keluar dari zona degradasi. Sejak awal dia direkrut manajemen, misi utama adalah membawa tim ini keluar dari papan bawah.

Duel Persib vs Borneo FC Digelar di Stadion GBLA dan Bisa Hadiri Bobotoh

Namun hingga pekan ke-23, tim berjuluk Singo Edan belum juga keluar dari zona degradasi. Arema FC ada di urutan ke-16 klasemen Liga 1 dengan 22 poin.

Arema FC terpaut empat poin dari Persis Solo yang berada satu tingkat di atasnya. Ada pula Persebaya Surabaya di posisi 14 yang sama-sama memiliki poin jumlah poin 25.

ASBWI Cup 2024 Resmi Dibuka, Komitmen Kembangkan Sepakbola Wanita

Pelatih Arema FC, Fernando Valente

Photo :
  • Dok. Arema FC

Laga terdekat yang akan dia maksimalkan untuk merebut poin penuh adalah melawan Barito Putera. Laga ini bakal digelar di Stadion Demang Lehman Martapura, pada Minggu malam WIB, 17 Desember 2023.

Tak Gelar Uji Coba, Persib Fokus Berlatih Selama FIFA Matchday

"Sejak pertama datang saya mencoba membangun tim ini dengan ide baru tentang bagaimana cara kita bermain. Dalam pekerjaan saya tentu saja ada beberapa pemain keluar dan masuk," kata Valente. 

Pelatih asal Portugal ini beberapa laga memang mampu membawa Arema FC meraih kemenangan. Tetapi tim ini belum konsisten di jalur kemenangan. Valente menyebut timnya butuh waktu untuk bisa bermain konsisten dengan bekerja secara kolektif. 

Laga Arema FC Vs Dewa United

Photo :
  • VIVA/Uki Rama

"Ini berarti kita memang butuh waktu untuk bekerja secara kolektif. Paling penting kita harus terus bekerja dan mendapatkan tiga poin dan masa depan kita punya waktu untuk membuat tim ini semakin konsisten. Kita harus percaya bagaimana cara kita bermain tetapi fokus kita saat ini adalah bagaimana pertandingan melawan Barito," ujar Valente.

Valente mengatakan, dalam laga melawan Barito timnya akan mencoba memberikan yang terbaik. Dia ingin Arema FC menguasai pertandingan. Bermain fokus saat bertahan dan bermain konsisten saat menyerang. 

"Berusaha memberikan yang terbaik, tentu saja kita akan mencobanya. Karena ini yang kita mau dan kita akan mencoba di pertandingan ini untuk mendapatkan poin. Bahkan saat bertahan maupun menyerang kita harus mempunyai semangat," tutur Valente. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya