Mengherankan, Bhayangkara FC 5 Laga Beruntun Selalu Seri

Ekspresi para pemain Bhayangkara Presisi Indonesia FC
Sumber :
  • Instagram: Bhayangkara FC

VIVA – Bhayangkara FC kembali gagal meraih kemenangan pada laga lanjutan Liga 1. Kali ini, The Guardian bermain imbang melawan PSM Makassar.

Duel Persib vs Borneo FC Digelar di Stadion GBLA dan Bisa Hadiri Bobotoh

Bertandang ke Stadion Gelora B.J. Habibie, Parepare, Jumat 8 Desember 2023, Bhayangkara FC cuma bermain imbang 1-1.

Pertandingan berlangsung sengit sejak awal. Namun kedua tim gagal mencetak gol di babak pertama.

Tak Gelar Uji Coba, Persib Fokus Berlatih Selama FIFA Matchday

Gol baru tercipta pada menit ke-58. Adalah Kenzo Nambu yang mencatatkan namanya di papan skor. Berawal dari tendangan sudut Yance Sayuri, pemain asal Jepang itu langsung menyundul bola ke sisi gawang Bhayangkara FC.

PSM sejatinya berpeluang menggandakan keunggulan pada menit ke-65 melalui tendangan penalti. Namun, Yuran Fernandes yang jadi eksekutor penalti gagal mencetak gol, setelah bola hasil tembakannya dibaca Aqil Savik.

Pemain Persib ini Siap Maksimalkan Kesempatan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Bhayangkara FC akhirnya menyamakan kedudukan melalui Junior Brandao pada menit ke-79. Berawal dari tendangan Matias Mier yang diadang Daffa Salman, bola liar kemudian dieksekusi melalui tendangan voli oleh Junior Brandao.

Tidak ada lagi gol yang tercipta hingga wasit meniupkan peluit panjang. Skor berakhir 1-1 dan ini hasil imbang yang kelima kali secara beruntun untuk Bhayangkara FC.

Hasil ini tak mengubah posisi kedua tim di tabel klasemen. PSM berada di urutan ke-10 dengan jumlah 28 poin, sedangkan Bhayangkara FC masih ada di dasar klasemen dengan koleksi 12 poin.

Menilik ke belakang, Bhayangkara FC meraih hasil imbang melawan Persikabo dengan skor 2-2. Kemudiian dengan skor yang sama melawan Persija Jakarta.

Pada dua pertandingan sebelumnya, Juara Liga 1 2017 ini juga meraih hasil imbang dengan skor yang identik 1-1 melawan Rans Nusantara dan PSIS Semarang.


Lima Pertandingan Terakhir Bhayangkara FC

- 8 Desember 2023: PSM 1 - 1 Bhayangkara FC
- 3 Desember 2023: Persikabo 2 - 2 Bhayangkara FC
- 27 November 2023: Bhayangkara FC 2 - 2 Persija Jakarta
- 9 November 2023: Rans Nusantara 1 - 1 Bhayangkara FC 1
- 2 November 2023: Bhayangkara FC 1 - 1 PSIS Semarang


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya