Duel Dewa United Vs Persib Bandung Diprediksi Berjalan Ketat

pelatih Persib, Bojan Hodak
Sumber :
  • Dede Idrus (Bandung)/ VIVA

Tangerang – Persib Bandung akan menjalani laga tandang melawan Dewa United dalam laga lanjutan Liga 1 2023/2024. Duel kedua tim berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu 26 November 2023.

Duel kedua tim diprediksi bakal berjalan seru dan menarik. Sebab, Persib dan Dewa United sama-sama membutuhkan kemenangan setelah dipekan sebelumnya mencatatkan hasil kurang memuaskan.

Persib ditahan imbang Arema FC dengan skor akhir 1-1. Hasil yang sama juga diraih Dewa United yang bermain seri melawan PSM Makassar dengan skor 1-1.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, menyebut anak asuhnya telah melakukan persiapan matang sejak jauh hari. Skuad Maung Bandung juga mendapat tambahan amunisi usai empat pemainnya kembali dari panggilan Timnas.

Keempat pemain tersebut adalah Rachmat Irianto, Marc Klok, Edo Febriansyah dan Daisuke Sato.

"Saya rasa kami sudah melakukan persiapan, empat pemain (tim nasional) sudah kembali meski Irianto sedikit cedera dari laga terakhirnya di Filipina. Sisanya semua pemain dalam kondisi yang bagus dan kami menduga laga besok akan ketat," ujar Bojan kepada wartawan.

Dewa United, kata Bojan, merupakan tim dengan materi pemain mumpuni di setiap lininya. Banyak pemain dengan kualitas di atas rata-rata dan bisa memberikan ancaman bagi gawang Persib.

David da Silva Kembali Cetak Gol, Begini Kata Pelatih Persib

"Dewa dihuni banyak pemain dengan kualitas individu yang bagus, meski mereka mungkin belum konsisten karena banyak melakukan banyak perubahan di dalam tim. Tapi kami melihat ada banyak kualitas dari mereka dan laga besok akan sulit," terangnya.

Ada Peran Bobotoh di Balik Comeback Fantastis Persib, Tetap 'Berisik' di Laga Tandang

Pelatih asal Kroasia ini berharap Persib bisa mencuri poin di pertandingan nanti. Teja Paku Alam cs bertekad melanjutkan tren tak terkalahkan Persib dalam 12 pertandingan terakhirnya.

"Kami tentu selalu berharap bisa melanjutkan hasil positif dan begitu pula di laga besok," ucapnya.

Usai Kalahkan Lion City Sailors, Pelatih Persib Minta Lawan Bali United Ditunda
Pelatih Persib, Bojan Hodak (foto: Dede Idrus)

Pelatih Persib Tinjau Kondisi Stadion GBLA

Pelatih Persib Tinjau Kondisi Stadion GBLA

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024