Kode Pengganti Gustavo Almeida di Arema FC, Penyerang Asing Wajah Lama di Liga 1
- VIVA/Uki Rama
Malang – Pasca kehilangan top skor Liga 1 Gustavo Almeida yang hengkang ke Persija Jakarta. Arema FC kini justru dipusingkan untuk mencari pemain baru pengganti penyerang dengan 14 gol itu.Â
General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi memberi kode bahwa penyerang baru Singo Edan sama dengan Gustavo yakni berasal dari Brasil. Ada 3 nama yang kini sedangkan dimatangkan untuk direkrut.Â
3 pemain ini, 2 belum pernah merasakan iklim kompetisi di Indonesia. Sedangkan 1 pemain asing lainnya sudah pernah berkarir di Indonesia. Kemungkinan pemain yang direkrut adalah yang terakhir.Â
"Mendatangkan pemain asing di putaran kedua, pasti untuk booster. Kita berusaha mendapatkan pemain asing yang pernah bermain di Indonesia," kata pria yang akrab disapa Inal itu, Kamis, 16 November 2023.Â
Namun, Inal tidak membeberkan lebih jauh identitas pemain asing pengganti Gustavo Almeida. Dia hanya memastikan sosok ini pernah berkarir di Indonesia. Tujuannya agar mudah beradaptasi dengan tim karena bergabung di paruh musim.
"Tidak bisa seperti di awal musim. Kalau kita ambil pemain asing yang belum pernah main di Indonesia pada awal musim, mungkin masih ada kesempatan buat beradaptasi lebih lama. Kalau di paruh musim begini kita butuh pemain yang bisa segera beradaptasi," ujar Inal.Â
Sementara itu, Pelatih Arema FC Fernando Valente tidak mempersoalkan pilihan manajemen. Dia menyadari persoalan yang dihadapi Arema FC. Bahkan jika memungkinkan Arema FC bisa membajak pemain asing di Liga 1 saat ini yang tidak nyaman bersama klubnya.Â
“Kita punya dua opsi pemain asing, satu pemain yang kita sudah tahu profilnya di Liga 1, satu pemain lagi adalah pemain baru. Mungkin kita bisa mencari pemain yang sedang tidak nyaman di timnya sekarang," tutur Valente.Â
Di paruh musim Liga 1 2023-2023 Arema FC begitu aktif melepas pemain. Sudah 6 pemain dilepas Singo Edan. 3 diantaranya pemain utama yakni, Mikael Alfredo Tata, Gustavo Almeida dan Evan Dimas.Â
Mikael Tata bergabung Persebaya Surabaya. Top skor sementara Liga 1, Gustavo bergabung Persija Jakarta. Dan mantan bintang Timnas Indonesia Evan Dimas bergabung ke PSIS Semarang.Â
Sedangkan 3 pemain lainnya memilih berkarir di Liga 2. Mereka adalah Asyraq Gufron, dan Samsudin ke Persedikab Bandung. Dan Hamdi Sula memilih bergabung dengan PSMS Medan.