Setelah Persib Bandung, Kini Fans Persija Jakarta Ditegur Gegara Bendera Palestina

Fans Persija Jakarta Ditegur Gegara Bendera Palestina
Sumber :
  • TikToK: supporter_indomalay

Jakarta - Kini giliran suporter Persija Jakarta yang mendapatkan teguran dari pihak keamanan stadion setelah mengibarkan bendera Palestina. Sebelumnya suporter Persib Bandung yang mendapatkan hal serupa.

Menlu Israel: Pembentukan Negara Palestina Tidak Realistis

Dilansir dari akun TikTok @supporter_indomalay, Kamis 2 November 2023. Dalam unggahan akun tersebut, terlihat salah satu panpel atau pihak keamanan yang ingin berusaha untuk melepas bendera Palestina, namun dihalangi oleh suporter Persija Jakarta.

Lantang Bela Palestina, MBS Sebut Israel Lakukan Genosida di Gaza dan Lebanon

"Ini bang bendera Palestina, masa mau dicopot. ini bentuk dukungan kita sama sodara-sodara kita. Masa gw mendukung Palestina harus ke Palestina, kenapa gak ada urusannya," ungkap salah satu suporter Persija Jakarta ke Steward.

Meskipun begitu, Steward bersikukuh untuk segara melepas bendera Palestina yang menempel di pagar pembatas penonton.

Arie Untung dan Fenita Arie Kunjungi Pengungsi Palestina di Mesir: Terharu dengan Perjuangan Mereka

Hal serupa pun dialami oleh penggemar Persib Bandung yang mendapatkan perlakuan kurang mengenakan dari papel atau Steward yang melepas bendera Palestina di pagar penonton.

Hal tersebut pun memancing kemarahan salah satu pendukung Persib Bandung dan menanyakan alasan kenapa harus dilepas bendera Palestina.

"Viral di grup whatsapp seorang petugas melepas bendera palestina yang ditempelkan di pagar Stadion GBLA, saat pertandingan Persib Bandung Melawan Sleman (28/10/23)," tulis Instagram @jktnewss.

Petugas melepas bendera Palestina

Photo :
  • Instagram @jktnewss

Atas kejadian tersebut mengundang beragam komentar dari warganet, sebagai berikut:

"maju terus Jak,support from Bobotoh demi kemanusiaan,disini juga kmrn sama ga boleh pasang bendera Palestina #free Palestina"

"ini mantap anak muda..... kecintaanmu pada palestina dan agamamu sungguh luar biasa......"

"Salut Buat The Jak yang Keukeh Dengan Mempertahankan Bendera PALESTINE berkibar di Stadion,"

"Gua bukan pendukung Persija Jakarta,tapi gua dukung lu bang salut perjuangan lu buat ngibarin bendera,"

Wakil Menteri Luar Negeri RI Anis Matta (tengah) di sela-sela Pertemuan Persiapan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Luar Biasa OKI-Liga Arab di Riyadh, Arab Saudi, pada Minggu waktu setempat, 10 November 2024.

Wakil Menlu RI Serukan Dunia Hentikan Kegiatan Ekonomi dengan Israel

Wakil Menteri Luar Negeri menyerukan komunitas internasional memutus hubungan ekonomi dengan Israel untuk menekan negara itu menghentikan agresi terhadap Palestina.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024