Siasat Timnas Indonesia Atasi Kendala Alam untuk Muluskan Misi Hajar Brunei Lagi

Shin Tae-yong
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

BANDAR SRI BEGAWAN – Jelang leg kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Brunei Darussalam, Timnas Indonesia menghadapi kendala. Pasukan Garuda gagal menggelar latihan resmi di  Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Senin malam 16 Oktober 2023.

Port FC Siap Lepas Asnawi Mangkualam ke Timnas Indonesia, Tapi...

Tim Merah Putih gagal menggelar latihan resmi di stadion yang terletak di Bandar Seri Begawan itu karena guyuran hujan yang deras.

“Situasinya seperti ini, mau tidak mau (batal latihan), cuaca tidak baik jadi ya tidak ada pilihan lain, saya tidak mau para pemain kena hujan jadi latihan dibatalkan," kata pelatih Shin Tae-yong, dilansir laman resmi PSSI.

Terpopuler: Peluang Timnas Indonesia Lolos Langsung Piala Dunia 2026, Pesawat yang Dipakai Ternyata ....

Walau demikian , Shin tidak mempermasalahkan hal tersebut. Sebab menurutnya rumput lapangan di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah berjenis sama dengan yang stadion tempat anak-anak asuhnya berlatih, Stadion Pahang dan Belapan.

Oxford United Beri Kabar Baik ke Timnas Indonesia soal Marselino Ferdinan

“Kita akan melakukan permainan seperti biasa, memang kami belum pernah coba lapangan, tapi sama seperti lapangan latihan rumputnya, jadi tidak masalah," kata Shin.

Dalam kesempatan yang sama, Shin menambahkan, ia telah mempersiapkan rencana cadangan jika pada laga nanti malam hujan kembali mengguyur Stadion Sultan Hassanal Bolkiah.

Pemain Timnas Indonesia

Photo :
  • PSSI

“Memang kalau hujan deras seperti hari ini (kemarin) pastinya bisa terjadi masalah terhadap game plan kita, jadi saya harus antisipasi dengan menyiapkan game plan lain," tambahnya.

Ruud Gullit

Timnas Indonesia Jadi Sorotan Ruud Gullit, Legenda Belanda Itu Sebut Vietnam Harus

Legenda timnas Belanda, Ruud Gullit ternyata mengikuti perkembangan yang dialami Timnas Indonesia dalam beberapa tahun belakangan ini.

img_title
VIVA.co.id
2 Desember 2024