PSS Sleman Bidik Bomber Tajam PSIS Semarang Carlos Fortes

Bomber PSIS Semarang, Carlos Fortes
Sumber :
  • Instagram @psisofficial

Sleman – PSS Sleman melakukan pembenahan usai tertahan di posisi ke-14 klasemen Liga 1 musim 2023/2024. Pembenahan ini dilakukan untuk memperbaiki penampilan PSS Sleman.

Kelakuan Mahasiswa Penabrak Pejalan Kaki hingga Tewas di Sleman, Nyetir Sambil Mabuk dan Oral Seks

Usai melakukan perbaikan di posisi pelatih dengan menunjuk eks pemain Napoli Bertrand Crasson sebagai pelatih kepala menggantikan Marian Mihail. Marian Mihail kemudian ditunjukkan menjadi Direktur Teknis PSS Sleman.

Presiden Direktur PT Putra Sleman Sembada (PT PSS), Gusti Randa menerangkan usai membenahi sektor pelatih, tahap berikutnya adalah memerbaiki kualitas pemain PSS Sleman dengan merekrut pemain anyar dibursa transfer paruh musim.

Nyetir Sambil Oral Seks, Mahasiswa Tabrak Pejalan Kali hingga Tewas di Sleman

Gusti Randa merinci kebutuhan PSS Sleman saat ini adalah mendatangkan striker yang trengginas. Di Liga 1 musim 2023/2024, PSS Sleman belum memiliki striker yang bisa menjadi mesin gol.

Pemain PSIS Semarang Carlos Fortes rayakan gol

Photo :
  • Instagram @psisofficial
Pelatih Persib Kemungkinan Tarik Zalnando dari PSIS Semarang

Saat ini posisi pemain terproduktif PSS Sleman dalam mencetak gol dipegang oleh Ricky Cawor dengan mengoleksi lima gol. Kondisi ini menjadi PR bagi PSS Sleman karena Ricky Cawor bukanlah berposisi sebagai striker tapi pemain sayap atau winger.

Untuk memperbaiki torehan gol PSS Sleman musim ini, Gusti Randa menerangkan ada satu pemain yang diincar oleh pihak manajemen. Pemain ini adalah striker tajam PSIS Semarang Carlos Fortes.

"PSS ingin mendatangkan penyerang baru di bursa transfer paruh musim. Kita tahu seperti apa lini depan PSS saat ini dan menurut saya hal tersebut harus dibenahi. Salah satu opsi yang datang adalah dengan merekrut Fortes," ujar Gusti Randa di Omah PSS, Sleman, Rabu 11 Oktober 2023.

Gusti juga menyatakan sudah menghubungi PSIS mengenai ketertarikannya untuk mendatangkan Fortes ke PSS. Namun, PSS juga harus mendatangkan penyerang sayap PSIS, Vitinho bersama Fortes terkait dengan klausul kontrak.

"Mengenai ketertarikan saya terhadap Fortes saya sudah telepon langsung dengan Mas Yoyok Sukawi selaku Ketua Umum dan pemilik PSIS. Hanya saja, Mas Yoyok mengingatkan kalau mau mengambil Fortes, juga harus ambil Vitinho. Mereka berdua satu paket," ungkap Gusti Randa.

Pria yang pernah menjabat sebagai EXCO Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) ini dengan tegas mengungkapkan PSS hanya mengincar Fortes karena memang membutuhkan penyerang.

"Tim pelatih PSS juga setuju untuk kami mendatangkan Fortes ke PSS. Untuk Vitinho, kami perlu mengkaji lagi. Karena perencanaan PSS hanya ingin menambah satu pemain asing," tutup Gusti Randa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya