Kapten Brunei Darussalam; Timnas Indonesia akan Pakai Formasi 1-1-8 

Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam
Sumber :
  • PSSI

Jakarta– Brunei Darussalam akan menghadapi Timnas Indonesia pada laga leg pertama babak kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertandingan ini berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa 12 Oktober 2023.

Terpopuler: 25 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF, Eliano Reijnders Jadi Bom Waktu untuk PSSI

Kapten Brunei Darussalam, Hendra Azam menyadari kekuatan skuad Garuda. Apalagi, dalam pertemuan terakhir, mereka kalah 0-7 pada Piala AFF 2022 lalu.

Oleh karena itu, ia dan tim akan berusaha semaksimal mungkin untuk membuat pertahanan yang sulit ditembus.

Respons Shin Tae-yong saat Disebut Nama Bung Towel

"Di pertemuan terakhir, wajar kami sulit mengalahkan Indonesia karena mereka main menyerang. Juga kami hanya bermain dengan 10 orang, sulit bagi kami mengimbangi mereka di laga itu," kata Hendra Azam.

Lebih lanjut, Hendra Azam berkelakar bahwa Timnas Indonesia akan menerapkan formasi 1-1-8 saat menghadapi timnya.

Coach Justin Tak Restui Rizky Ridho Main di Liga Thailand, Singgung Soal Performa Asnawi

"Jadi mungkin besok mereka juga akan menyerang total, main dengan formasi 1-1-8. Jadi kami harus menumpuk pemain di lini pertahanan. Tapi sekarang situasi beda, kami main 11 v 11 sejak awal di laga, jadi saya optimistis bisa mengimbangi mereka," ujarnya.

Meski demikian, Hendra Azam menegaskan bahwa timnya tidak gentar. Ia sudah siap meladeni Timnas Indonesia di laga kandangnya. 

"Soal laga besok, kami tidak ada rasa takut. Justru saya senang main di sini, merasa main sama saudara kalau main di sini dibandingkan negara lain," ucapnya.

"Kami akan memberikan yang terbaik, tapi saya akui bahwa Indonesia sekarang lebih kuat dari tahun-tahun sebelumnya," tuturnya.

pelantikan presiden pertama Republik indonesia, Soekarno

Keberanian Timnas Indonesia Zaman Bung Karno, Lepas Tiket Piala Dunia Gegara Tolak Israel

Presiden RI pertama, Soekarno alias Bung Karno merupakan sosok yang sangat anti terhadap penjajahan. Sudah lama, dia memperjuangkan kemerdekaan Palestina dari Israel

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024