Bruno Moreira vs Nick Kuipers, Duel Sengit di Markas Bajul Ijo

Bek Persib Bandung, Nick Kuipers (tengah)
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus

Surabaya – Persib Bandung akan berhadapan dengan lawan kuat Persebaya Surabaya dalam laga lanjutan Liga 1 2023/2024. Duel kedua tim berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu 7 Oktober 2023.

Persib datang dalam kepercayaan diri tinggi usai sukses mencatatkan kemenangan besar atas Persita Tangerang. Kemenangan itu membuat Persib tembus empat besar di klasemen sementara Liga 1.

Sementara itu, Persebaya berambisi kembali ke jalur kemenangan. Saat ini, Bajul Ijo berada di urutan keenam klasemen sementara dengan 22 poin dari 14 pertandingan.

Laga nanti juga akan menyajikan pertarungan sengit dua legiun asing dari kedua tim. Nick Kuipers di kubu Persib akan berduel dengan penyerang Persebaya, Bruno Moreira.

Nick Kuipers mengaku sudah siap tempur untuk pertandingan nanti. Pun memberikan perlawanan sengit terhadap Bruno Moreira yang telah mencatatkan enam gol dan dua assist.

Pemain Persebaya Surabaya Bruno Moreira rayakan gol

Photo :
  • Instagram @officialpersebaya

"Ya tentu saja ada (persiapan meredamnya). Tentunya dia akan menjadi tantangan bagi kami dan kami harus bisa menghentikannya untuk bisa mendapatkan hasil bagus," kata Nick kepada wartawan.

Duel Persib jumpa Persebaya, disebut Nick akan menjadi laga spesial bagi kedua suporter Bobotoh dan Bonek. Mengingat, kedua suporter ini punya hubungan yang baik.

Persib Optimis Menang Lawan Port FC Demi Bertahan di Liga Champions Asia 2

"Saya rasa besok akan menjadi laga yang spesial, termasuk untuk suporter karena selalu menyukai pertandingan antara Persebaya menghadapi Persib," ucapnya.

Pemain berkebangsaan Belanda ini berharap timnya bisa meraih kemenangan dilaga nanti. Hasil positif tentunya akan menjaga persaingan di papan atas klasemen.

Laga Liga 1 Ditunda karena Jadwal Liga Champions Asia 2, Pemain Persib Terhindar dari Bahaya Cedera

"Bagi kami, ini laga yang sangat penting, kami saat ini bisa meraih kemenangan beruntun tapi jarak poin di klasemen tetap ketat. Jadi kami butuh tiga poin di laga ini karena itu penting," terangnya.

Namun, untuk mengalahkan Persebaya bukan perkara mudah. Bajul Ijo punya materi pemain yang berkualitas dan berpengalaman di setiap lininya.

Gothia Cup 2025, Indonesia Diwakili Akademi Persib Cimahi

"Persebaya merupakan tim dengan pemain berpengalaman dan pemain bagus, jadi ini akan jadi laga berat. Tapi kami sudah siap, kami sudah berlatih selama sepekan dengan bagus, kami merasa dalam kondisi yang bagus usai bertanding melawan Persita," kata Nick.

Pelatih Port FC, Rangsan Viwatchaichok (foto: Dede Idrus)

Diimbangi Persib, Begini Respon Pelatih Port FC

Diimbangi Persib, Begini Respon Pelatih Port FC

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024