PSDS Deli Serdang Vs Sriwijaya FC Sengit Hingga Menit Akhir

PSDS Deli Serdang vs Sriwijaya FC
Sumber :
  • Istimewa

Deli Serdang – PSDS Deli Serdang harus puas mendapatkan satu angka saat menjamu Sriwijaya FC di Stadion Baharoeddin Siregar dalam lanjutan Liga 2, Senin sore WIB 25 September 2023. Hasil akhir pertandingan adalah 2-2.

PSMS Ditekuk PSPS, Nilmaizar: Pertandingan Sangat Sengit, Kami Sudah Berjuang Keras

Pertandingan berjalan di bawah guyuran hujan lebat. Terlihat para pemain yang ada di lapangan sulit mengontrol bola akibat lapangan yang licin. Tak ada gol tercipta pada babak pertama.

Ketika babak kedua dimulai, hujan mulai reda. PSDS Deli Serdang berhasil membuka keunggulan pada menit 67. Sriwijaya FC membalas ketika pertandingan memasuki menit 82.

Tanpa Tony Sucipto Hadapi Persipal, Ini Kata Pelatih Persela Zulkifki Syukur

PSDS Deli Serdang vs Sriwijaya FC

Photo :
  • Istimewa

Cuma butuh waktu semenit bagi tim tamu untuk berbalik unggul 2-1 atas PSDS Deli Serdang. Situasi yang memaksa tuan rumah menyerang habis-habisan, dan beruntun pada injury time bisa membuat kedudukan 2-2.

Laga Krusial Lawan PSPS, Pemain Asing PSMS Optimis Petik 3 Poin di Pekanbaru

Dengan hasil ini, Sriwijaya FC sementara berada di peringkat dua dengan empat poin hasil tiga laga. Jumlah itu sama dengan milik PSDS yang menempati urutan ketiga.

Pelatih PSDS, Susanto mengatakan, banyak catatan dan evaluasi bagi anak asuhnya. Meski bermain ngotot dan menyerang, tapi lini bertahan lemah. Sehingga tim lawan mampu mengendalikan permainan.

PSDS Deli Serdang vs Sriwijaya FC

Photo :
  • Istimewa

"Masih banyak yang harus dievaluasi tim kita, baik di defense maupun transisinya. Kita akan evaluasi ke depan, agar lebih baik lagi," kata Susanto dalam konferensi pers usai pertandingan.

Pelatih Sriwijaya FC, Yusuf Prasetyo mengaku hasil imbang tetap disyukuri meski sempat unggul di jelang akhir babak kedua. Yusuf juga apresiasi kerja keras pemain yang mampu memberikan perlawanan sengit tuan rumah.

"Saya terima kasih kepada pemain, dengan hasil ini patut kita syukuri. Kita sempat unggul, tapi ada satu orang gak press dan semua lihat. Tapi, kita apresiasi kerja keras pemain, meski hujan deras tapi mereka tetap kerja keras," ucap Susanto.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya