Terpopuler: Hokky Caraka Kena Tegur Netizen, Daftar Juara China Open 2023

Striker Timnas Indonesia U-23 Hokky Caraka
Sumber :
  • Instagram @timnas.indonesia

Solo – Timnas Indonesia U 23 mengemas kemenangan telak di laga perdana Kualifikasi Piala Asia U 23 Grup K. Garuda Muda menggasak Timnas Taiwan 9-0 di Stadion Manahan Solo.

Timnas Indonesia U-20 Kalah 0-2 dari Suriah U-20

Di balik kemenangan tersebut, sosok Hokky Caraka menjadi perhatian. Itu karena selebrasi gol kontroversial sehingga membuat pemain PSS Sleman ini kena tegur netizen.

Berita mengenai Hokky Caraka tersebut menjadi yang terpopuler di kanal bola dan Sport sepanjang Minggu 10 September 2023.

Nasib Shin Tae-yong: dari Dilempar Telur hingga Diantar Pulang Suporter Timnas Indonesia

Berikut lima berita terpopuler di kanal bola dan sport dirangkum VIVA round up:

1. Sumbang Gol Bagi Timnas Indonesia U-23, Hokky Caraka Kena Tegur Netizen

Babak Pertama, Timnas Indonesia U-20 Tertinggal dari Suriah

Hokky Caraka sumbang hattrick untuk Indonesia U-20

Photo :
  • instagram.com/pssi

Kemenangan fantastis diraih Timnas Indonesia U-23 dalam laga kualifikasi Piala Asia melawan Taiwan. 9-0 gol mampu dibuat oleh tim asuhan Shin Tae-yong dalam duel di Stadion Manahan, Sabtu 9 September 2023.

Sejumlah nama masuk dalam daftar pencetak gol dalam pertandingan tersebut, salah satunya adalah Hokky Caraka. Dia membobol gawang Taiwan di menit 78.

Baca berita lengkapnya di sini.

2. Gestur Terpuji Shin Tae-yong Sikapi Kemenangan Telak Timnas Indonesia U-23

Shin Tae-yong

Photo :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

Timnas Indonesia U-23 pesta gol ke gawang Taiwan dengan skor 9-0 dalam pertandingan babak kualifikasi Piala Asia U-23 2024 grup K di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu malam, 9 September 2023. Dengan hasil kemenangan itu, pelatih Shin Tae-Yong berikan aplaus kepada para punggawa skuad Garuda Muda. 

Ramadhan Sananta cs tampil beringas pada pertandingan melawan Taiwan yang disaksikan sekitar 14 ribu penonton yang hadir di Stadion Manahan, Solo. Sejak menit awal Garuda Muda tampil menekas dan berbuah gol cepat pada menit ke-2. Setelah itu berulang kali tercipta hingga mencapai skor 9-0.

Baca berita lengkapnya di sini.


3. Dibantai Timnas Indonesia, Pelatih Taiwan Malah Nasihati Pasukan Shin Tae-yong

Pemain Timnas Indonesia merayakan gol ke gawang Taiawan

Photo :
  • PSSI


Taiwan hancur lebur saat menghadapi Timnas Indonesia U-23 pada laga kualfikasi Piala Asia U-23. Bertanding di Stadion Manahan Solo, Sabtu9 September 2023, Taiwan dibantai 0-9.

Ini menjadi kekalahan kedua mereka di kualifikasi dan memastikan peluang lolos ke Piala Asia U-23 2024 tertutup. Pasalnya, Taiawan juga kalah dfari Turkmenistan pada laga perdana dengan skor 0-4.

Baca berita lengkapnya di sini.

4. Daftar Juara China Open 2023

Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen

Photo :
  • AP Photo/Dita Alangkara

Daftar juara China Open 2023 didapatkan pada Minggu sore WIB 10 September 2023. Dari ganda campuran, wakil Korea Selatan, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung jadi pemenangnya. 

Seo Seung-jae/Chae Yu-jung berhasil menyabet gelar juara China Open 2023 setelah mengalahkan wakil Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue pada babak final.

Baca berita lengkapnya di sini.


5. Perenang Muda Indonesia Sabet Gelar Juara Dunia Junior

Perenang asal Indonesia Felix Viktor Iberle (18 tahun) berhasil meraih gelar Juara Dunia Junior dan mempersembahkan medali emas untuk Merah Putih pada Kejuaraan Dunia Junior 2023 bertepatan pada Hari Olahraga Nasional Sabtu malam, 9 September 2023.

Felix tampil perkasa sejak babak penyisihan hingga final dengan terus menjadi yang tercepat mengungguli lawannya.

Baca berita lengkapnya di sini.

.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya