Ambisi Besar Bek Persib Bandung Raih 3 Poin di Kandang

Bek Persib Bandung, Nick Kuipers (tengah)
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus

Bandung – Bek tangguh Persib Bandung, Nick Kuipers sudah tidak sabar menanti laga melawan Rans Nusantara FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu 26 Agustus 2023.

Duel Persib vs Borneo FC Digelar di Stadion GBLA dan Bisa Hadiri Bobotoh

Menurut pemain berpaspor Belanda ini, laga kontra Rans FC sangat penting untuk menjaga tren positif di Liga 1. Apalagi, Maung Bandung akan bermain di kandang sendiri.

"Senang karena bisa kembali bermain di kandang dan saya rasa ini adalah pertandingan yang penting. Karena kami bisa meraih tiga poin di pekan lalu," kata Nick.

Tak Gelar Uji Coba, Persib Fokus Berlatih Selama FIFA Matchday

"Jadi ini penting untuk mendapatkan tiga poin berikutnya. Kami bersiap seperti biasanya dan kami harus menang karena kami akan bermain di kandang," ucapnya.

Nick mengakui tim lawan punya catatan statistik yang bagus, terutama dalam pertahanan. Akan tetapi, hal itu bukan menjadi patokan tim milik Raffi Ahmad tersebut sulit untuk ditembus.

Pemain Persib ini Siap Maksimalkan Kesempatan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Bek Persib Bandung, Nick Kuipers (tengah)

Photo :
  • VIVA/Dede Idrus

"Ya tapi kami harus menang menghadapi setiap tim, karena kami adalah Persib. Tidak peduli mereka memiliki catatan statistik yang bagus atau pertahanan yang bagus. Kami harus tetap bisa meraih kemenangan," ungkapnya.

Maka dari itu, Nick Kuipers siap menampilkan perfoma terbaiknya demi meraih kemenangan. Hasil positif tentu akan memperbaiki posisi Maung Bandung di tabel klasemen.

"Saya rasa mereka tim yang sulit karena mempunyai pemain dengan kemampuan individual yang bagus. Jadi tentunya kami harus bersiap untuk itu dan ini tidak akan menjadi laga yang mudah. Kami harus menunjukkan yang terbaik," terang eks pemain ADO Den Haag ini.

Saat ini, Persib Bandung menghuni peringkat ke-14 klasemen sementara Liga 1 dengan mengemas 11 poin dari 9 pertandingan. Sedangkan, Rans FC di urutan keempat dengan 16 poin.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya