Lemparan Maut Pratama Arhan Kembali Curi Perhatian di Tokyo Verdy

Pratama Arhan
Sumber :
  • Twitter/TokyoVerdySTAFF

Tokyo – Pratama Arhan kembali menunjukkan keahliannya dalam lemparan ke dalam yang sangat jauh. Bek Timnas Indonesia ini menunjukkan kebolehannya tersebut saat Tokyo Verdy menghadapi tuan rumah Tokyo FC di babak ketiga Emperor Cup, Rabu 12 Juli 2023.

Langkah Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Terhenti, Jangan Sebut Ini Kegagalan

Duel di Ajinomoto Stadium tersebut harus dilanjutkan dengan extra time. Di waktu normal, kedua tim bermain imbang 1-1.

Di awal-awal extra time, tepatnya di menit 92, Tokyo Verdy mendapatkan lemparan ke dalam dari dekat kotak penalti. Di sini, Pratama Arhan menunjukkan lemparan mautnya.

Timnas Indonesia Gagal di Piala AFF 2024, Budi Setiawan Football Institute: Shame on You, Shin Tae-yong!

Bola lemparan Arhan melayang jauh hingga ke kotak penalti Tokyo FC. Sayang, sundulan dari pemain Tokyo Verdy memanfaatkan umpan Arhan masih melayang di atas mistar gawang.

Bek Timnas Indonesia Muhammad Ferrari Dihujat Netizen, Statusnya Sebagai Polisi Dibawa-bawa

Tokyo Verdy akhirnya kalah lewat adu penalti. Tokyo FC menang dengan skor 9-8.

Terlepas dari itu, penampilan Arhan tetap layak diacungi jempol. Pemain 21 tahun ini dipercaya sebagai starter dalam duel semalam. Dia baru ditarik keluar di menit 110, digantikan Junki Koike.

Sebelumnya, Pratama Arhan sempat menunjukkan aksinya lewat lemparan ke dalam di Tokyo Verdy. Lemparan mautnya berbuah gol bunuh diri lawan saat menghadapi Thespakusatsu Gunma di Stadion Ajinomoto Nishigaoka, Rabu 7 Juni 2023.
 

Pemain Timnas Indonesia merayakan gol Muhammad Ferrari

Timnas Indonesia Melawan Rasa Lelah di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia harus menerima kenyataan pahit kalah 0-1 dari Timnas Filipina dalam pertandingan pamungkas Grup B Piala AFF 2024

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2024