Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina Ludes Kurang dari 5 Menit
- ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/nym
VIVA Bola – Tiket Timnas Indonesia vs Argentina ludes terjual kurang dari lima menit. PSSI yang mengumumkan perihal tersebut melalui unggahan di Instagram resminya. Penjualan tahap kedua dilakukan pada Rabu 7 Juni 2023.
"Penjualan tiket publik FIFA Matchday: Indonesia vs Argentina di hari kedua telah terpesan kurang dari lima menit."
Dalam tahap kedua ini, publik berebut membeli tiket demi bisa menyaksikan skuad asuhan Shin Tae-yong berhadapan melawan Timnas Argentina pada FIFA Matchday pada 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Durasi yang singkat tersebut menunjukkan betapa antusiasnya penggemar sepakbola di Tanah Air untuk menyaksikan pertandingan ini. Kedatangan Lionel Messi dan kawan-kawan amat dinanti.
PSSI menegaskan, penjualan yang resmi dari cuma ada di Tiket.com dan laman mereka. Jika ada yang membeli di luar itu, mereka tidak akan bertanggung jawab.
Penekanan PSSI ini sekaligus memberi wanti-wanti kepada suporter untuk tidak membeli melalui calo. Karena itu dapat mengurangi risiko penipuan yang belakangan marak terjadi.
Ketum PSSI, Erick Thohir juga sempat berjanji akan memberantas keberadaan calo tiket pertandingan Indonesia vs Argentina.
Total ada 60 ribu tiket yang dijual oleh PSSI untuk pertandingan ini. Jumlah tersebut masih kurang dari kapasitas maksimal SUGBK sebanyak 77 ribu.
Alasan PSSI membatasi penjualan tiket tersebut karena sesuai dengan rekomendasi dari kepolisian. Landasannya adalah Peraturan Kepolisian Negara Nomor 10 Tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.