Tak Ada Alasan, Klub Wajib Lepas Pemain ke Timnas Indonesia
- PSSI
VIVA Bola – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menegaskan bahwa klub harus melepas pemain jika dipanggil ke Timnas Indonesia.
Skuad Garuda bakal menjalani sejumlah pertandingan dalam waktu dekat. Terutama adalah FIFA Matchday dan Piala Asia Januari 2024 mendatang.
Biasanya, klub-klub sulit melepas klub ke Timnas Indonesia jika kompetisi bergulir. Situasi ini kerap menyulitkan pelatih timnas untuk mempersiapkan skuad lebih baik.
"Di situ jelas, agenda (FIFA Matchday) bulan Juni tidak mengganggu liga. Tetapi September, Oktober, November, bahkan juga Desember, serta Januari liga harus punya komitmen dan sudah disepakati," kata Erick.
Lebih lanjut, Erick menjelaskan bahwa kompetisi dijalankan untuk kepentingan timnas. Dengan dasar itu, kepentingan timnas disebutnya harus diutamakan.
"Saya rasa tidak ada liga yang berdiri sendiri tanpa kesuksesan tim nasional. Kita itu dipandang dunia karena tim nasional, baru liga," ucap Erick Thohir.
"Ini pertama kali PSSI bersama liga dan Badan Tim Nasional bersepakat, bahwa seluruh klub mandatory mendukung tim nasional, apalagi jadwal sudah disepakati jauh-jauh hari bukan mendadak," pungkasnya.
Timnas Indonesia terdekat akan menjalani dua laga uji coba di FIFA Matchday. Pada 14 Juni 2023, Indonesia akan menghadapi Palestina. Kemudian menghadapi Timnas Argentina pada 19 Juni 2023.