Gelandang Timnas Indonesia Beberkan Rencana 'Jahat' untuk Messi

Pemain Timnas Argentina Lionel Messi
Sumber :
  • AP Photo

VIVA Bola – Gelandang serang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, mengaku siap memberikan permainan terbaiknya saat menjalani laga FIFA Matchday melawan Timnas Argentina yang dijadwalkan akan digelar di Indonesia pada 19 Juni mendatang. Bahkan, dengan nada bercanda, Marselino siap mentekel bintang tim Tango, Lionel Messi.

Hokky Caraka Masuk Rumah Sakit Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Filipina

Video pernyataan Marselino menyiapkan tekling untuk Messi sempat viral di media sosial. Alasannya, eks pemain Persebaya Surabaya itu mengidolakan Cristiano Ronaldo. Namun, ketika ditanya soal itu dia buru-buru mengklarifikasi bahwa pernyataannya itu hanyalah bercanda semata.

“Tekling Messi itu bercanda saja,” kata Marselino kepada wartawan di Surabaya.

Jurnalis Italia Bongkar Jay Idzes Diintai Klub Liga Champions, Petinggi Sudah Datang ke Venezia

Yang pasti, Marselino mengaku siap menampilkan permainan terbaiknya seratus persen. Dia juga siap menjalani latihan dan rela mengorbankan waktu liburnya sekembali dari Sea Games Kamboja.

Gerakan Buzzer Bayaran Incar STY usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala AFF

“Kita akan berjuang 100 persen untuk itu (FIFA Matchday),” ujar Marselino.

Begitu pula dengan rencana melawan Timnas Palestina di laga serupa bulan depan. Marselino mengaku juga semangat untuk melakoni laga persabahatan tersebut. Apalagi, pertandingan melawan Palestinya rencananya akan digelar di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.

Bagi Marselino, bermain di GBT memunculkan motivasi tersendiri. Karena itu, dia berharap para suporter Persebaya, Bonek-Bonita, dan suporter Timnas RI lainnya ikut datang menonton di GBT.

“Semoga Bonek maupun suporter lain memenuhi Stadion GBT. Pasti, saya yakin Bonek dan suporter lain datang,” kata Marselino.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan bahwa Timnas Argentina akan datang dengan skuad terbaik. Hal itu ia ungkapkan dalam sesi jumpa pers bersama perwakilan manajer tim, Daniel Cabrera di GBK, Jakarta, Rabu 24 Mei 2023.

Erick menjelaskan, duel melawan Argentina ini merupakan sebuah gebrakan kepengurusan PSSI saat ini. Dia juga mengapresiasi Argentina yang mau menjadi lawan tanding bagi Indonesia.

“Karena itu, kita untuk FIFA Matchday Juni ini, kita membuat gebrakan. Satu kita lawan Palestina yang ranking 94, lebih bagus dari kita. Kemarin lawan Burundi kita alhamdulillah menang, lalu seri,” kata Erick.

“Tentu saya juga apresiasi, sahabat saya dari Argentina, bahwa Argentina juga ikut hadir membantu sepak bola Indonesia. Ini bagian dari persahabatan dari kedua negara,” imbuh Erick.

 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya