Yevhen Bokhasvili Pilih Bertahan di PSS Sleman

Penyerang PSS Sleman Yevhen Boskhavili
Sumber :
  • Cahyo Edi (Yogyakarta)/ VIVA

VIVA Bola – Penyerang asing asal Ukraina Yevhen Bokhasvili memperpanjang kontraknya dengan PSS Sleman untuk Liga 1 musim 2023/2024 mendatang. Yevhen mengaku senang dirinya masih dipercaya untuk menjadi ujung tombak PSS Sleman.

Liga Anak Indonesia Resmi Bergulir, Dimeriahkan 16 Ribu Pemain Muda

“Saya sangat senang melanjutkan kembali perjalanan bersama PSS Sleman. Saya juga mengucapkan beribu terima kasih kepada seluruh keluarga besar PSS Sleman yang kembali memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada saya untuk kembali bersama di keluarga ini,” ujar Yevhen, Selasa 9 Mei 2023 dalam keterangan tertulisnya.

Yevhen mengatakan dirinya berjanji akan memberikan penampilan terbaiknya untuk PSS Sleman. Yevhen juga berharap agar musim depan dirinya tetap bisa menjadi mesin gol bagi PSS Sleman.

Cerita Gol Perdana Bomber PSS Sleman Danilo Alves di Liga 1

“Saya harus memberikan penampilan terbaik di setiap pertandingan yang dijalani serta mencetak gol sebanyak mungkin yang saya mampu. Tentu saja, saya ingin memberikan kontribusi kemenangan sebanyak mungkin untuk musim depan,” ungkap Yevhen.

Pelatih Bocorkan Kunci PSS Sleman Tundukkan Persis Solo

Pengalaman bermain di Liga Rumania menjadi salah satu alasan kuat Yevhen untuk segera melakukan latihan perdana bersama pelatih baru PSS Sleman asal Rumania, Marian Cucchiaroni Mihail.

“Sangat antusias untuk melakukan latihan perdana dan bertemu pelatih baru dan kolega. Jujur, saya sangat rindu sekali untuk kembali berlatih. Harapannya, saya dapat menjalani semua instruksi yang pelatih berikan," urai Yevhen.

"Menurut saya hal tersebut sangat penting agar kita bisa membuat PSS Sleman menjadi tim yang tangguh dengan permainan yang indah. Tentu saja hal tersebut kita persembahkan kepada PSS Fans yang luar biasa dukungannya,” sambung Yevhen.

Yevhen optimis di musim mendatang PSS Sleman bisa meraih prestasi terbaiknya. Yevhen menilai saat ini PSS Sleman memunyai skuat pemain yang bagus. Meski demikian Yevhen menilai persiapan yang matang sebelum kompetisi dimulai menjadi salah satu kunci penting untuk mengarungi Liga 1 musim 2023/2024 mendatang.

“Menurut saya, tim PSS Sleman tidak lepas dari para pemain yang bagus serta memiliki sifat yang rendah hati dan bersahaja. Yang kita butuhkan adalah persiapan yang benar-benar matang dan memberikan penampilan terbaik di setiap laga. Kemudian kita terus bekerja keras dengan kebersamaan. Saya yakin musim depan tim ini dalam kondisi baik,” lanjutnya.

Yevhen berharap agar para pemain bisa saling menjaga kekompakan tim dengan didasari kerja keras serta memperbaiki kualitas latihan reguler.  Bagi Yevhen hal tersebut adalah langkah nyata dan penting untuk mengangkat performa tim yang jauh lebih baik di musim depan.

“Selain itu kita sebagai pemain harus disiplin dalam mengikuti instruksi tim pelatih kemudian bermain ngotot sepanjang pertandingan hingga usai. Satu lagi, yakni menjadi satu kesatuan dengan rasa kekeluargaan yang kuat,” urai Yevhen.

“Kita memiliki suporter yang sangat luar biasa memberikan dukungan kepada kita, mereka adalah pemain ke-12 ketika kita berjuang di lapangan. Saya percaya bahwa kerja keras serta saling mendukung baik di dalam dan luar lapangan adalah kunci keberhasilan PSS Sleman di musim depan,” tutup Yevhen.

 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya