3 Klub dengan Kemenangan Beruntun Terpanjang di Liga 1, Persik Kediri Bisa Catat Sejarah
- Persija
VIVA Bola – Catatan sejarah baru bisa dibuat Persik Kediri malam hari ini, Kamis 13 April 2023. Macan Putih berpeluang menjadi tim pertama dalam sejarah Liga 1 yang mencatatkan 10 kemenangan beruntun.
Persik akan menghadapi Persis Solo di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Jika menang, sejarah baru tersebut bakal tercipta.
Hingga kini, 9 kemenangan beruntun menjadi catatan terpanjang dalam sejarah Liga 1. Persik sejajar dengan Bali United dan PSM Makassar. Berikut ulasanya.
1. Bali United
Bali United sukses keluar sebagai juara Liga 1 musim 2021/22. Di musim tersebut, Serdadu Tridatu mampu mencatat sembilan kemenangan beruntun.
Raihan tersebut terjadi pada pekan 24 hingga 32. Serdadu Tridatu mengalahkan tim kuat sekelas PSS Sleman (1-0), Persipura Jayapura (4-1), Persija Jakarta (2-1), dan Arema FC (2-1).
Kemudian saat laga tandang mengalahkan Bhayangkara FC (0-3), PSIS Semarang (0-1), Persela Lamongan (1-2), Persiraja Banda Aceh (0-1), dan Madura United (0-2).
2. PSM Makassar
PSM Makassar sudah mengunci gelar Liga 1 musim 2022/23. Juku Eja sempat mencatat sembilan kemenangan beruntun yang dimulai pada pekan ke-21 hingga 29.
PSM sukses menaklukkan RANS Nusantara FC (3-1), Barito Putera (4-1), Persik Kediri (2-1), Dewa United (2-0), dan Persis Solo (3-2).
Bahkan sukses mengalahkan tim bertabur bintang di laga tandang melawan Arema FC (0-1), Persib Bandung (1-2), Persebaya Surabaya (0-1), dan Persikabo 1973 (0-1).
3. Persik Kediri
Persik Kediri bukan tim unggulan di musim 2022/23. Mereka bahkan sempat terpuruk di dasar klasemen pada awal musim.
Jelang kompetisi berakhir, Persik Kediri tampil trengginas. Persik sukses meraih sembilan kemenangan beruntun di Liga 1.
Persik bahkan sukses mengalahkan tim-tim kandidat juara seperti Persib Bandung dan Persija Jakarta dengan skor 2-0. Tak ketinggalan RANS Nusantara, Arema FC, Barito Putera, Persebaya Surabaya, Dewa United, dan Persikabo 1973 juga menjadi tumbalnya.
Persik berpeluang mencatat rekor baru malam hari ini. Itu jika mereka mampu menaklukkan tuan rumah Persis Solo.