Fakta-fakta Timnas Indonesia U-17, Bakal Ikut Serta Jika Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023?
- pssi.org
VIVA Bola – Saat ini Indonesia dirumorkan memiliki kesempatan untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 lantaran Peru dicoret sebagai tuan rumah. Turnamen tersebut rencananya akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang.
Apalagi, Timnas Israel U-17 tak akan ikut serta dalam turnamen usai gagal lolos ke Piala Eropa U-17 2023, ajang Kualifikasi Piala Dunia U-17 2023. Jika memang benar akan menjadi tuan rumah, maka otomatis Timnas Indonesia U-17 juga bakal ikut serta. Berikut ini fakta-faktanya.
Bisa ikut serta jika jadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023
Timnas Indonesia U-17 memiliki kesempatan untuk ikut serta dalam turnamen jika Indonesia benar menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Pasalnya, Peru dikabarkan batal menjadi tuan rumah turnamen tersebut. Batalnya Peru menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 lantaran masalah infrastruktur.
Timnas U-20 yang bisa diandalkan U-17
Saat otomatis ikut serta karena menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023, Timnas Indonesia U-17 nantinya bisa meminjam dua pemain dari U-20 yang secara usia dianggap masih bisa main dengan mereka di turnamen tersebut.
Misalnya seperti Sulthan Zaky yang kini berusia 17 tahun dan Arkhan Kaka yang berusia 15 tahun. Sulthan Zaky dan Arkhan Kaka sendiri memang pemain Timnas Indonesia U-17. Namun, karena Indonesia gagal lolos di Piala Asia U-17 2023, keduanya kembali ditarik oleh Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia U-20.
Sempat jadi sorotan pelatih UEA
Timnas Indonesia U-17 sempat disorot oleh Alberto Gonzalez, pelatih UEA yang memberikan komentar positif. Pelatih UEA memberi sorotan kepada 3 pemain Timnas Indonesia U-17 yang menurut penilaiannya bermain dengan apik di laga Piala Asia U-17.
Ketiga pemain itu ialahIqbal Gwijangge, Arkhan Kaka dan Figo Denish. Mereka bertiga dinilai memiliki peranan besar dalam kemenangan atas UEA setelah berhasil menyulitkan para pemainnya.
Skuad pemain Timnas Indonesia U-17
- Mohamad Andre Pangestu (Bali United FC)
- Irvansyah Afanda (Bhayangkara FC)
- Azzaky Esa Erlangga (Bhayangkara FC)
- Rizdjar Nurviat Subagia (Borneo FC)
- Narendra Tegar Islami (Borneo FC)
- Andrika Fathir Rachman (Borneo FC)
- Muhammad Kafiatur Rizky (Borneo FC)
- Andhika Putra Setiawan (Borneo FC)
- Femas Aprian Crespo (Persija Jakarta)
- Jehan Pahlevi (Persija Jakarta)
- Figo Dennis Saputrananto (Persija Jakarta)
- Arkhan Kaka Putra Purwanto (Persis Solo)
- Sulthan Zaky Pramana Putra Razak (PSM Makasar)
- Achmad Zidan Arrosyid (PSS Sleman)
- Muhamad Gaoshirowi (Persib Bandung)
- M Iqbal Gwijangge (Bandung Pro United)
- Muhammad Afazriel (PPLP Sumut)
- Habil Abdillah Yafi' Prasasti Akbar (PPLP Jateng)
- Ikram Algiffari (PPLP Sumbar)
- Muhammad Nabil Asyura (PPLP Sumbar)
- Ji Da Bin (ASIOP DKI)
- Mokh Hanif Ramadhan (Cipta Cendekia)
- M. Riski Afrisal (Golden Soccer Blitar)